Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Minggu, 11 Juli 2021 | 16:30 WIB
Ilustrasi kue adrem alias tolpit khas Bantul, DIY - (Suara.com/Iqbal Asaputro)

Bukan cuma di pasar, dengan ciri khasnya yang unik, tolpit juga sering menjadi salah satu bintang tamu di event jajanan pasar tradisional seperti Pasar Tani Jogja di area Dinas Pertanian DIY.

Di luar event, biasanya tolpit paling gampang dicari antara lain di Pasar Sanden, Pasar Celep Srigading Bantul, dan Pasar Bantul. Selain itu, kue adrem ini juga bisa didapatkan di Kota Jogja, salah satunya di Pasar Kotagede.

Kalau sedang berlibur di Bantul, atau Jogja saja, tak ada salahnya membawa pulang tolpit sebagai oleh-oleh karena ada yang sudah dikemas memang sebagai buah tangan dan tentu saja tahan cukup lama.

Dengan harganya yang murah pun, yaitu sekitar Rp1.000 setiap biji dengan ukuran cukup besar, kalian bisa memberi banyak tolpit sebagai oleh-oleh untuk kerabat dan sanak saudara.

Baca Juga: Kopi Pasir Jogja, Tempat Minum Kopi sambil Bakar-Bakar di Pinggir Sawah

Namun, sebelum memutuskan untuk membeli adrem alias tolpit, ada tips yang perlu kalian tahu. Pilih tolpit yang cenderung berwana cokelat kehitaman. Warna tersebut mengindikasikan kematangan sempurna tolpit. Selamat mencoba!

Load More