SuaraJogja.id - Salah satu gorengan populer yang berasal dari karesidenan Banyumas adalah tempe mendoan. Gorengan ini terasa sangat nikmat terutama saat masih hangat.
Nah, pecinta tempe mendoan di Yogyakarta harap merapat! Pasalnya, ada penjual tempe mendoan yang rasanya sangat enak. Mendoan Express jadi salah satu pedagang tempe mendoan yang selalu ramai diburu pembeli.
Hal ini dibagikan melalui akun Instagram @kulineryogya. Dalam unggahan tersebut, disebutkan bahwa Mendoan Express mampu menjual 500 buah tempe mendoan dalam sehari.
Mendoan Express berlokasi di Jalan Magelang, tepatnya di pojok pintu masuk terminal Jombor. Ia berjualan menggunakan gerobak sederhana di pinggir jalan.
Baca Juga: Duh! Penjual Susu Lupa Rem Gerobak Pas Terima Nasi Bungkus, Endingnya Kejutkan Publik
Meski sederhana dan di pinggir jalan, hampir semua kalangan menyukai tempe mendoan di sini. Tempe mendoan akan digoreng langsung di tempat sehingga masih hangat saat disajikan ke pelanggan.
Untuk 1 potong Tempe mendoan dibanderol dengan harga Rp3.000. Tenang, meski harganya lebih mahal dari gorengan biasanya, mendoan yang dijual di sini berukuran cukup besar.
Harga tersebut juga sudah termasuk sambal kecap manis gurih untuk pelengkap makan tempe mendoan. Disediakan pula sambal bawang dengan harga Rp1.000 untuk Anda pecinta pedas.
Soal kebersihan tak perlu khawatir, Mendoan Express tidak menggunakan minyak goreng selama berkali-kali. Hal ini terlihat dari minyak goreng yang tampak jernih di penggorengan.
Mendoan Express buka setiap pukul 16.00 WIB sampai habis. Anda bisa membeli tempe mendoan ini untuk dinikmati sendiri maupun bersama teman atau keluarga.
Baca Juga: Kisah Pedagang Malioboro Dihantam Pandemi, Adi: Saya dan Istri Sudah Tak Ada Uang Lagi
Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Berita Terkait
-
7 Takjil Buka Puasa Paling Laris yang Bikin Ngiler, Mana Favoritmu?
-
Mobil China Kuasai Pasar Indonesia? 4 Merek Ini Rajanya!
-
Dari Sepeda ke Dapur: Peran Tukang Sayur dalam Kehidupan Ibu-ibu
-
Huawei Mate 70 Laris Manis, Pemasok Harus Bekerja Lembur
-
Dari Hujatan Miftah Berujung Berkah, Sunhaji Naik Kelas dengan Jualan Es Teh Gunakan Gerobak Listrik
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Peringatan Dini BMKG Terbukti, Sleman Porak Poranda Diterjang Angin Kencang
-
Sultan HB X Angkat Bicara, Polemik Penggusuran Warga Lempuyangan Dibawa ke Keraton
-
Konten Kreator TikTok Tantang Leluhur Demi Viral? Keraton Yogyakarta Meradang
-
'Saya Hidupkan Semua!' Wali Kota Jogja Kerahkan 10 Mesin untuk Tangani 300 Ton Sampah Per Hari
-
Curhat Petani Gulurejo, Ladang Terendam, Harapan Pupus Akibat Sungai Mendangkal