SuaraJogja.id - Aksi pelecehan seksual menimpa seorang wanita asal Kapanewon Karangmojo Gunungkidul, Minggu (11/9/2021) malam. Wanita ini mengaku trauma dengan kejadian yang menimpanya sewaktu perjalanan pulang kerja di Karangmojo.
Bahkan karena geregetan dengan aksi yang menimpanya, R, wanita yang menjadi korban pelecehan seksual tersebut membagikan pengalamannya ke grup facebook info cegatan gunungkidul dan mengundang banyak komentar dari warga net.
"Post ulang yg tadi tidak bisa dikomen #Nuwun sewu admin, mohon info bagi teman² yg tau pemilik sepeda motor AB3785M motor arah Ponjong dari Karangmojo, kronologi saya mengalami kejadian yg amat sangat tidak mengenakkan di sekitar Balai Desa Karangmojo, matur sembah nuwun tak tambahi kronologi, di sekitar Balai Desa Karangmojo saya dipepet njuk dilecehkan mau ngejar gerimis sepi saya takut, dia arah ke timur/ponjong,"tulis R.
Ketika dikonfirmasi R membenarkan peristiwa yang dialaminya tersebut. Ia lantas menceritakan kronologi hingga akhirnya ada lelaki yang tidak dikenalnya melakukan perbuatan tidak menyenangkan kepada dirinya
Minggu malam, sebelum isya' wanita ini dalam perjalanan pulang ke rumah dari tempatnya bekerja di Karangmojo. Wanita ini menyusuri jalan yang biasa dilaluinya setiap hari ketika berangkat dan pulang kerja, jalan Karangmojo-Ponjong.
"Saat itu dalam kondisi gerimis, habis hujan,"paparnya, Minggu malam.
Ia melaju dengan kecepatan sedang karena takut terpeleset mengingat kondisi jalan masih basah. Ketika sampai di dekat Balai Kalurahan Karangmojo, dari arah belakang ada motor yang mendekatinya dengan kecepatan tinggi.
Awalnya R menganggap motor tersebut pengendara biasa. Namun R mengaku kaget karena tiba-tiba pengendara motor berjenis kelamin laki-laki tersebut memepetnya. Kemudian tanpa diduga tangan kiri lelaki tersebut lantas meraba bagian tubuh sebelah kanan R.
"Kaget, saya teriak. Dan langsung mau mengejarnya,"ungkapnya.
Baca Juga: Bersama Istri, Oknum ASN di Gunungkidul Bawa Lari Mobil Rental yang Digadaikan
Usai melancarkan aksinya, lelaki tersebut lantas tancap gas dan berusaha melarikan diri. Dengan perasaan was-was R berusaha membuntutinya untuk mengetahui identitas minimal nomor kendaraanya. Setelah memastikan nomor kendaraan pelaku, R lantas berbelok ke arah perkampungan untuk menyelamatkan diri.
"Nomornya AB 3785 M. Saat itu memang sangat sepi, hanya saya dan dia yang lewat. Kondisi habis hujan to,"terangnya.
Selain menghafalkan nomornya ia juga berusaha mengingat-ingat kendaraan yang digunakan pelaku dan ciri tubuh pelaku. Pelaku menggunakan motor berjenis Honda BeAt warna orange dan tubuh cenderung kurus.
Wanita ini mengaku trauma dan malu dengan aksi yang menimpanya tersebut. Namun ia mengaku belum melaporkan peristiwa yang menimpanya ke pihak berwajib karena masih trauma.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Makjleb! Hotman Paris Sentil Ketua KPI soal Kasus Pelecehan Seksual MS
-
Polisi Tolak Laporan Balik Pegawai KPI Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Terhadap MS
-
Perempuan Paling Rentan Alami Kekerasan Akibat Pinjol Ilegal, Termasuk Pelecehan Seksual
-
Berangkat Dari Kasus Blessmiyanda, Anies Terbitkan SE Pencegahan Pelecehan Seksual
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan
-
Waspada Penipuan Menggunakan Suara Soimah, Korban Dijanjikan Hadiah Rp100 Juta
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek