SuaraJogja.id - Penyanyi dangdut papan atas, Inul Daratista belum lama ini mengunggah momen makan bersama saat berkunjung ke Semarang. Momen Inul Daratista kulineran di Semarang tersebut diunggah melalui akun Instagram @inul.d. Saat itu ia tengah mengisi perut sebelum bekerja.
Dalam foto yang ia unggah tampak dirinya, Yuni Shara, Lena Lo, dan seorang pria serta wanita. Mereka tampak tersenyum cerah menikmati momen makan bersama.
"Sebelum kerja isi tangki dulu. Marung di Kepala Manyung Bu Fat Semarang," tulis wanita berusia 42 tahun ini seperti dikutip dari Guideku.com.
Inul Daratista tampak akrab berpose bersama Yuni Shara. Saat itu ia menggunakan kaus hitam dengan rambut yang dicepol.
Meski dengan riasan sederhana, wajahnya tetap tampak cantik dan segar. Senyum manis pun terukir di wajahnya.
Rupanya, mereka tengah menikmati makanan di restoran Kepala Manyung Bu Fat. Salah satu restoran yang cukup ternama di Semarang.
Salah satu menu andalan yang bisa dinikmati di restoran ini adalah sajian kepala manyung bumbu mangut. Restoran yang sudah berdiri sejak 1969 ini sudah terkenal dengan sajiannya yang gurih dengan bumbu yang meresap sempurna.
Rupanya, dari 4 orang yang menemani Inul Daratista, ada satu sosok yang membuat warganet salah fokus. Pria yang menggunakan kaus hitam dinilai mirip dengan penyanyi sekaligus mantan adik ipar Yuni Shara, Anang Hermansyah.
"Aku pikir yang kaus hitam tuh Mas Anang. Eh pas di-zoom ternyata bukan," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Gaya Rambut Agnez Mo Dikomentari Yuni Shara dan Berita Lifestyle Hits Lainnya
Warganet lain ikut berkomentar. "Oalah kirain Mas Anang juga ikutan ke Semarang," ujar warganet ini.
"Wah endol kuwi (Wah enak itu)," tulis pedangdut ternama Soimah di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (4/10/2021), foto ini sudah disukai sebanyak lebih dari 36 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Raudi Akmal: Informasi Hibah Pariwisata Disampaikan Langsung oleh Sekda
-
Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
-
3 Saksi Dihadirkan dalam Sidang Lanjutan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman, Ada Raudi Akmal
-
Inden Sejak Bayi, SD Muhammadiyah Sapen Jadi Sekolah Paling Diincar di Yogyakarta
-
Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata, Raudi Akmal Disebut Sebagai Pemberi Perintah