SuaraJogja.id - Sebuah video yang mempertontonkan aksi Desy Ratnasari ketika di-catcall segerombol pria viral. Rekaman itu diunggah oleh akun Twitter @aimrod.
Dalam video yang diunggah, tampak Desy Ratnasari merasa geram usai menjadi korban catcalling di jalanan.
Awalnya, ia terlihat tengah mengendarai motor lawas, Honda Astrea. Ia terlihat berkendara sendirian.
Lalu di pinggir jalan, terlihat beberapa gerombolan pria yang tengah berkumpul di atas mobil Toyota Land Cruiser.
Baca Juga: Pengantin Joget Mania Terlalu Bersemangat Lalu Terkapar, Videonya Viral
Gerombolan pria tersebut tampak menggoda Desy dengan siulan. Merasa tak terima, ia pun menghampiri gerombolan pria.
"Siapa yang nyuitin saya," ujar Desy kepada segerombolan pria tersebut.
"Enggak ada," jawab dari salah satu gerombolan pria tersebut.
"Jangan pengecut, ayo ngaku, nggak akan saya bunuh, paling cuma saya tendang," timpal Desy kepada mereka.
Lalu Desy pun menarik salah satu pria dengan mengangkat kerah bajunya.
Baca Juga: Best 5 Oto: Rantis P6 ATAV V1 Antar Presiden Joko Widodo, Sandiaga Uno Pakai Helm Motor
Salah satu dari gerombolan pria tersebut merasa tak terima, lalu dengan spontan Desy melayangkan tendangan ke dada rekan pria tadi.
Ia pun kemudian memberi nasihat kepada para gerombolan pria tersebut.
"Kalian mesti belajar menghargai perempuan. Kalau ndak kalian bisa mendurhakai ibu kalian sendiri," ujar Desy Ratnasari.
Lalu ia sampai ingin mengajak berkelahi kepada gerombolan pria tadi.
Namun mereka diam tanpa kata hingga akhirnya Desy Ratnasari melanjutkan perjalanan dengan menggunakan motor lawas.
Video ini memang bukan insiden yang sebenarnya, namun hanya sebuah film lawas yang dibintangi Desy Ratnasari berjudul Bukan Perempuan Biasa.
Berita Terkait
-
Pengantin Joget Mania Terlalu Bersemangat Lalu Terkapar, Videonya Viral
-
Best 5 Oto: Rantis P6 ATAV V1 Antar Presiden Joko Widodo, Sandiaga Uno Pakai Helm Motor
-
Super Gemas, Viral Balita Minta Izin Petugas Bandara Beri Salam Perpisahan ke Bibinya
-
Viral, Kuli Bangunan Serang Petugas Vaksinasi Covid-19 di Bogor Secara Membabi Buta
-
Viral Desy Ratnasari Kena Cat Calling pas Naik Motor Tua, Pelaku Disepak hingga Tersungkur
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
Bukan Ojol Resmi, Perusak Mobil Polisi saat Ricuh di Sleman Ternyata Pelajar dan Belum Punya SIM
-
Kicking Off a New Horizon: BRI Mulai Perjalanan Transformasi Berkelanjutan
-
Tak hanya Takbirdha, Dua Orang Penganiaya Driver ShopeeFood di Sleman Juga jadi Tersangka
-
Ricuh Kurir ShopeeFood di Sleman hingga Rusak Mobil, Dua Orang Ditetapkan jadi Tersangka
-
Mengamankan Diri dari Desakan Massa, Penganiaya Driver ShopeeFood di Sleman jadi Tersangka