SuaraJogja.id - Tak seperti anak-anak pada umumnya yang menghabskan waktu untuk belajar dan bermain, seorang bocah harus berkeliling menjajakan dagangan di pinggir jalanhingga membuat warganet menangis.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @__rhrlinaaa membagikan video saat dirinya menjumpai seorang bocah di pinggir jalan.
Bocah ini nampak sedang duduk termenung sembari melepas lelah. Meski masih kecil, namun ia mampu menjajakan cobek batu berukuran besar dengan cara berkeliling.
Akun @__rhrlinaaa memberikan pesan kepada netizen agar lebih bersyukur. Tak hanya itu, ia merasa salut atas perjuangan bocah itu saat menjajakan cobek batu yang dibawa menggunakan tali.
"Lagi beli makanan. Nggak sengaja lihat anak ini lagi duduk istirahat. Dia jualan ulekan batu keliling. Terus ditanya dari mana, ternyata dari Soreang. Wah gila sih, ngebayangin capeknya kayak gimana. Sorengan-Lembang bukan jarak yang dekat. Apalagi dia PP, nggak bayangin lelahnya gimana. Tapi dia nggak ngeluh sedikitpun," tulis @__rhrlinaaa mengawali ceritanya.
Ia mengaku terenyuh karena bocah itu lebih memilih mencari uang demi sesuap nasi untuk membantu orangtuanya.
"Ngerasa tertampar begitu lihat anak ini. Aku yang selalu kurang bersyukur dan selalu mengeluh dengan keadaan. Padahal kalau lihat ke bawah masih banyak orang yang nggak seberuntung aku. Makasih ya dek, berkat kamu, aku jadi orang yang sangat bersyukur. Semoga kelak kamu jadi orang yang sukses," ungkap @__rhrlinaaa.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 680 ribu kali dan memperoleh 80 ribu tanda suka. Kita dapat melihat bahwa raut wajah anak itu menyiratkan kelelahan dalam perjalanan panjang.
Netizen dibuat menangis setelah tahu benda kecil lain yang dibawanya. Rupanya selain memegang tali, sang bocah menggenggam tasbih di tangannya yang kecil. Video viral mengenai bocah penjual cobek batu ini memancing beragam komentar dari netizen.
Baca Juga: Viral Akun Twitter Beberkan Ciri Pedagang Nasi Goreng Enak, Publik: Valid No Debat!
"Ya Allah dek, aku sampai nangis sesenggukan lihatnya. Nggak tega anak sekecil itu harus bawa ulekan berat (emoticon menangis)," tulis @N**a_.
"Aku salfok sama tasbihnya (emoticon sedih). Walaupun jualan keliling dia masih bertasbih kepada Allah, sehat-sehat ya dek," kata @V**iA**anti.
"Calon orang sukses nih. Sehat-sehat ya bos kecil," doa @agh***shrnns.
"Lihat adik ini, aku juga ikut tertampar (emoticon menangis)," balas @kl**ofil*1.
"Calon orang sukses dunia akhirat," pendapat @S*nj**5.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Viral Akun Twitter Beberkan Ciri Pedagang Nasi Goreng Enak, Publik: Valid No Debat!
-
Viral Bocah Iseng COD Habis Rp 3 Juta, Ternyata Begini Isi Belanjaannya
-
Jadwal SIM Keliling Polresta Denpasar Bali Hari Ini Rabu 3 November 2021
-
Jadwal SIM Keliling Kota Serang, Rabu 3 November 2021
-
Maling di Bocah Girang School Serpong Diringkus, Polisi: Ngumpet di Lemari
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
Hakim Cecar Raudi Akmal soal Pengaruh Anak Bupati di Kasus Dugaan Korupsi Pariwisata Sleman
-
Raudi Akmal: Informasi Hibah Pariwisata Disampaikan Langsung oleh Sekda
-
Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
-
3 Saksi Dihadirkan dalam Sidang Lanjutan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman, Ada Raudi Akmal
-
Inden Sejak Bayi, SD Muhammadiyah Sapen Jadi Sekolah Paling Diincar di Yogyakarta