SuaraJogja.id - Perasaan haru sekaligus gugup tampak menyelimuti seorang pengantin wanita di hari pernikahannya. Saking gugupnya, ia sampai salah menyebut nama calon suami hingga suasana haru seketika berubah.
Cuplikan video pernikahan tersebut viral setelah diunggah pengguna akun TikTok @tsr616 pada Selasa (2/11/2021).
"Gugup segugup nya salah sebut nama, ada yg pernah begini?" tulis dia.
Sang pengantin perempuan, mengenakan busana serba putih lengkap dengan kerudung dan mahkota kecil, tengah berbicara menggunakan mikrofon.
Baca Juga: Tak Puas, Pengantin Ini Hapus Riasan dari Mertua, Hasilnya Jauh Beda!
Suaranya lembut dan sesekali terdengar bergetar diiringi dengan sedikit tangis. Saat itu ia memohon restu pada wali untuk dinikahkan dengan sang kekasih.
"Pada saat ini saya memohon izin, mohon restu, mohon dinikahkan, diwalikan dengan kekasih saya yang bernama Selamet Wiyono," katanya.
Kamera kemudian menyorot sang pengantin pria. Tadinya ia mengusap-usap air mata di wajahnya dengan tisu, tetapi begitu mendengar nama yang disebut pengantin wanita, ia spontan menengok dengan lirikan tajam.
Rupanya, Selamet Wiyono bukanlah nama si pengantin pria, melainkan ayahnya, yang berarti adalah calon mertua si pengantin wanita.
Menyadari salah sebut nama, sang mempelai terdiam sejenak dan langsung membetulkan ucapannya.
Baca Juga: Calon Suami Mabuk Saat Nikah, Pengantin Wanita Kabur dengan Mantan Pacar
"Eh," kata dia, makin menundukkan kepala seraya mengangkat bahu dan menutup mulut serta agak tertawa.
Di tengah jeda yang agak lama, disorot pula ekspresi tertawa kecil orang-orang yang datang di pernikahan tersebut, termasuk dua pria yang diduga penghulu, ayah, atau calon mertua pengantin wanita.
"Maaf," kata dia lagi, masih mengendalikan diri untuk menahan tawa malu.
"Ferry Yuwono bin Selamet Wiyono dengan maskawin yang berupa perhiasan emas 20 gram dibayar tunai," lanjutnya.
Hingga Rabu (3/11/2021), video tersebut telah mendapat lebih dari 400 ribu likes. Banyak komentar kocak yang diberikan untuknya.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Bus Rombongan Pernikahan Terjun ke Sungai di Pakistan, Pengantin Wanita Satu-satunya yang Selamat
-
Ingin Dapat Restu Calon Mertua untuk Menikah? Berikut Tips yang Bisa Dicoba
-
Resmi Putus dari Muhammad Fardhana, Seperti Apa Hubungan Terkini Ayu Ting Ting dengan Mantan Calon Mertua?
-
Viral! Dinikahkan dengan 'Kakek-kakek', Pengantin Wanita di Lombok Pingsan Saat Resepsi
-
Bridesmaid Mahalini Sempat Jadi Gunjingan, Bagaimana Seharusnya Menentukan Pendamping Pengantin Wanita?
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony