SuaraJogja.id - Berbagai emosi memberondong seseorang yang merasa tengah jatuh cinta. Kalau kata orang, jatuh cinta berjuta rasanya.
Saat kehidupan romansa yang dijalani begitu sehat, rasa positif dari cinta pun bisa didapatkan. Mulai dari saling mendukung, saling memprioritaskan, dan juga mampu menjaga komitmen.
Jika kamu jatuh cinta, terdapat lima tanda bahwa kamu benar-benar jatuh cinta pada seseorang, seperti dilansir Times of India berikut ini:
1. Menjadi diri sendiri ketika mencintai pasangan
Jatuh cinta mestinya tidak membuatmu kehilangan dirinya sendiri, justru malah sebaiknya, fokus menjadi diri sendiri dalam versi terbaik.
Saat menemukan seseorang yang tepat dan juga sehat menjalani hubungan, kamu akan lebih menjadi diri sendiri dan bukan menjadi apa yang diinginkan pasangan. Jadi, kamu menemukan versi terbaik dirimu. Tentunya, pasangan yang tepat bakal menerimamu secara utuh.
2. Memprioritaskan dia di kala senggang
Saat jatuh cinta kepada seseorang, kamu akan berusaha mencari waktu senggang untuk menghubungi orang yang kamu cintai. Bahkan, kamu cuma ingin menghabiskan waktu bersama dia, mulai dari tertawa, berbicara, maupun bercerita.
Jadi, saat mencintai seseorang, kamu akan selalu mencari waktu luang hanya untuk berbicara dengannya.
Baca Juga: 4 Keuntungan Punya Pacar Cuek, Yakin Masih Mau Ngeluh?
3. Mencoba hal baru
Jika kamu adalah seorang yang introvert, kamu akan mencoba lakukan sesuatu yang berbeda dari biasanya. Hal ini bukan berarti mengubah dirimu, melainkan ada energi positif yang diberikan dari seseorang yang kamu cintai.
Kamu ingin melakukan hal baru bersamanya. Hubungan yang kamu jalani akan sehat dan jauh dari toksik.
4. Menghargai pendapatnya
Orang yang susah jatuh cinta atau memang tidak cinta, akan susah untuk menghargai seseorang, termasuk pendapatnya. Berbeda dengan seseorang yang jatuh cinta dan berusaha melihat seseorang dari sisi positifnya.
Kamu akan berusaha menerima dan menghargai pendapatnya. Tak hanya itu, kamu akan mencari nasihat jika itu menyangkut masa depanmu bersama pasangan.
Berita Terkait
-
4 Keuntungan Punya Pacar Cuek, Yakin Masih Mau Ngeluh?
-
5 Tanda Jatuh Cinta Pada Seseorang, Anda Salah Satunya?
-
5 Sikap Pria yang Diam-diam Suka Kamu, Baca Tanda-tandanya!
-
Jatuh Cinta Sama Sahabat, Ditolak Berkali-Kali dan Ditinggal Nikah, Tapi Endingnya Haru
-
4 Hal yang 'Haram' Dilakukan saat Kencan Pertama, Bisa Bikin Gebetan Mundur!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun
-
Sidang Hibah Pariwisata: Peran Harda Kiswaya saat Menjabat Sekda Jadi Sorotan
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai