SuaraJogja.id - Hujan deras yang terjadi dalam waktu lima hari terakhir berimbas terhadap sektor pariwisata. Dampaknya adalah kunjungan wisatawan di Kabupaten Bantul menurun.
Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul Markus Purnomo Adi menjelaskan, pada 12 sampai 14 November 2021 jumlah pengunjung ada 25.684 wisatawan. Jumlah pendapatan yang diperoleh total Rp249.631.000.
Sementara apabila dihitung sepekan mulai 8-14 November 2021 jumlah pengunjung sebanyak 34.484 orang dengan pendapatan Rp335.177.250.
“Dari jumlah itu bisa disimpulkan bahwa kunjungan wisatawan turun 12,5 persen dari periode 1-7 November 2021,” kata dia, Senin (15/11/2021).
Baca Juga: Sandiaga Uno Ajak Milenial dan Gen Z Ikut Program Pemulihan Sektor Pariwisata
Dia tak menampik, penyebab turunnya jumlah wisatawan adalah cuaca. Sebab, dalam seminggu ini kerap turun hujan.
"Menurut perkiraanku karena seminggu ini setiap harinya sudah turun hujan," ujarnya.
Pelaku wisata di Pantai Depok, Dardi mengakui jumlah wisatawan yang jajan di warung seafoodnya pada akhir pekan kemarin tidak terlalu banyak. Jika sedang ramai dan cuaca bagus, jumlah pengunjung dalam sehari bisa mencapai 20 sampai 25 orang.
"Kalau akhir pekan kemarin kurang lebih belasan pengunjung. Ya mungkin karena hujan ini, jadi orang malas untuk berwisata," terangnya.
Ia tidak bisa berharap banyak terkait jumlah pengunjung karena adanya fenomena La Nina.
Baca Juga: Rumah Warga di Melaya Jembrana Terendam Setelah Dilanda Hujan Deras
"Ya enggak bisa apa-apa, kan kalau cuacanya memang lagi begini," selorohnya.
Berita Terkait
-
Sandiaga Uno Ajak Milenial dan Gen Z Ikut Program Pemulihan Sektor Pariwisata
-
Rumah Warga di Melaya Jembrana Terendam Setelah Dilanda Hujan Deras
-
Sejumlah Infrastruktur di Bantul Rusak Akibat Hujan Deras, Warga Diminta Waspada
-
Road IDC AMSI 2021, Dimulai dari Palembang Usung Tema Akselerasi Digital Pariwisata
-
Pariwisata Makin Menggeliat, 135 Tempat Wisata di DIY Sudah Buka
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
Terkini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip
-
UMKM di Indonesia Melimpah tapi Lemah, Mendag: Kebanyakan Ingin Jadi Pegawai
-
Koperasi Merah Putih Didukung, Peneliti Fakultas Peternakan UGM Ingatkan Ini agar Tak Sia-sia