SuaraJogja.id - Hujan deras yang terjadi dalam waktu lima hari terakhir berimbas terhadap sektor pariwisata. Dampaknya adalah kunjungan wisatawan di Kabupaten Bantul menurun.
Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Pariwisata Bantul Markus Purnomo Adi menjelaskan, pada 12 sampai 14 November 2021 jumlah pengunjung ada 25.684 wisatawan. Jumlah pendapatan yang diperoleh total Rp249.631.000.
Sementara apabila dihitung sepekan mulai 8-14 November 2021 jumlah pengunjung sebanyak 34.484 orang dengan pendapatan Rp335.177.250.
“Dari jumlah itu bisa disimpulkan bahwa kunjungan wisatawan turun 12,5 persen dari periode 1-7 November 2021,” kata dia, Senin (15/11/2021).
Dia tak menampik, penyebab turunnya jumlah wisatawan adalah cuaca. Sebab, dalam seminggu ini kerap turun hujan.
"Menurut perkiraanku karena seminggu ini setiap harinya sudah turun hujan," ujarnya.
Pelaku wisata di Pantai Depok, Dardi mengakui jumlah wisatawan yang jajan di warung seafoodnya pada akhir pekan kemarin tidak terlalu banyak. Jika sedang ramai dan cuaca bagus, jumlah pengunjung dalam sehari bisa mencapai 20 sampai 25 orang.
"Kalau akhir pekan kemarin kurang lebih belasan pengunjung. Ya mungkin karena hujan ini, jadi orang malas untuk berwisata," terangnya.
Ia tidak bisa berharap banyak terkait jumlah pengunjung karena adanya fenomena La Nina.
Baca Juga: Sandiaga Uno Ajak Milenial dan Gen Z Ikut Program Pemulihan Sektor Pariwisata
"Ya enggak bisa apa-apa, kan kalau cuacanya memang lagi begini," selorohnya.
Berita Terkait
-
Sandiaga Uno Ajak Milenial dan Gen Z Ikut Program Pemulihan Sektor Pariwisata
-
Rumah Warga di Melaya Jembrana Terendam Setelah Dilanda Hujan Deras
-
Sejumlah Infrastruktur di Bantul Rusak Akibat Hujan Deras, Warga Diminta Waspada
-
Road IDC AMSI 2021, Dimulai dari Palembang Usung Tema Akselerasi Digital Pariwisata
-
Pariwisata Makin Menggeliat, 135 Tempat Wisata di DIY Sudah Buka
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Harga Emas Meroket, Pakar Ekonomi UMY Ungkap Tiga Faktor Utama
-
Terjepit Ekonomi, Pasutri Asal Semarang Nekat Curi Puluhan Baterai Motor Listrik
-
BRI Perkuat Ekonomi Desa lewat Program Desa BRILiaN yang Telah Menjangkau 5.245 Desa
-
Ibu Ajak Anak Berusia 11 Tahun Bobol Stan Kamera di Mal Jogja, Kerugian Capai Rp145 Juta
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 146 Kurikulum Merdeka: Menulis Naskah Drama