SuaraJogja.id - Memiliki nuansa unik, Jiwa Jawi Resto atau Jiwajawi Resto Jogja beralamat di Banyutemumpang RT 01, Bangunjiwo, Bantul.
Menyambangi Jiwajawi Resto, Anda akan disambut dengan keberadaan gerbang unik.
Gerbang tersebut mengingatkan kami seperti saat berkunjung ke keraton, Taman Sari, ataupun bangunan-bangunan kolosal di Kotagede.
Pada gerbang Jiwajawi Resto terdapat lambang tiga lingkaran spiral yang sukses membuat siapapun penasaran.
Baca Juga: Menyesap Kopi nan Pahit dengan Suasana Industrial di Bitterway Coffee
Usut punya usut, lambang atau simbol di gerbang tersebut adalah simbol "Lung".
Dikutip dari laman Instagram Jiwajawi Jogja, di Jawa, artinya sulur atau pucuk tumbuhan. "Lung" mewakili falsafah Jawa "mulur-mungkret" yang secara luas menandai pertumbuhan, kebaruan, kelembutan, keluwesan beradaptasi, dan gerak menggapai cahaya.
Setelah masuk, mata Anda langsung dimanjakan dengan pemandangan hijau vegetasi di Jiwajawi Resto yang masih asri.
Tepat di tengah terdapat bangunan joglo dengan meja kursi kayu yang tertata rapi, dan rupanya ada banyak spot untuk duduk dan menikmati beragam kuliner di Jiwajawi Resto.
Anda bisa memilih area joglo, area balkon, rumah kopi, atau di taman belakang.
Baca Juga: Warung Cucimulut Jogja, Sajikan Dessert Unik nan Cantik
Untuk urusan makanan di Jiwajawi Resto pun tak main-main. Menu Jiwajawi Resto untuk main course ada Iga Bumbu Rujak, Pepes Ikan Kemangi, Ayam Tangkap, Ayam Goreng Laos, Pecak Ikan Asap, Rawon, Nasi Campur Vegan, Ayam Suwir Kecombrang, Tuna Woku, dan masih banyak lagi.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
5 Spot Berburu Takjil Murah dan Enak di Jogja, Ada yang Gratisan Juga!
-
Lezat dan Lumer! Ini 3 Rekomendasi Tempat Makan Cheesecake Enak di Jogja
-
Penikmat Manis Merapat! Ini 4 Cafe Dessert di Jogja yang Enak dan Aesthetic
-
Jelajah Rasa Betawi yang Asli: 6 Kuliner Wajib Coba di Setu Babakan
-
5 Rekomendasi Tempat Makan Seafood Enak dan Murah di Jogja, Bikin Nagih!
Terpopuler
- Joey Pelupessy Mengeluh Usai Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa...
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- 10 Aturan Tagih Hutang Pinjol Legal OJK 2025, Debt Collector Jangan Ancam-ancam Nasabah!
- Timnas Indonesia Segera Punya Striker Naturalisasi Baru? Penyerang Gesit Haus Gol
- Hibah Tanah UNY Jadi Penyesalan? Pemkab Gunungkidul Geram Atlet Ditarik Biaya
Pilihan
-
Bali Blackout, Update Terkini Listrik di Pulau Dewata Padam
-
Sekolah Perintis Peradaban Magelang: Mengajar Anak Menjadi Tuan atas Diri Sendiri
-
Prabowo Bakal Kenakan Tarif Pajak Tinggi Buat Orang Kaya RI
-
Ahmad Dhani Hubungi Rayen Pono usai Dilaporkan, tapi Bukan Ngajak Damai Malah Meledek: Arogan!
-
6 Rekomendasi HP Mirip iPhone, Mulai Rp 1,1 Jutaan Terbaik Mei 2025
Terkini
-
Kantor Wakil Rakyat Dikunci, Aspirasi Pendidikan Terkunci? Hardiknas Berujung Ricuh di Yogyakarta
-
Kasus Mbah Tupon: Polda DIY Profiling 5 Terlapor Sengketa Tanah, Ada Notaris
-
BUKP Kulonprogo Krisis, Nasabah Panik Tarik Dana, Pemda DIY Janjikan Solusi Ini
-
Pemeriksaan Saksi Kasus Dugaan Mafia Tanah Mbah Tupon Bertambah, Polda DIY Periksa 11 Orang
-
Pembalap Cilik Asal Kulon Progo Harumkan Nama Indonesia di Kancah Internasional