SuaraJogja.id - Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Jogja pada Jumat (19/11/2021) menyebabkan sejumlah pohon tumbang. Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini tetapi beberapa mobil ringsek karena tertimpa pohon.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jogja Nur Hidyaat menjelaskan, terdapat tujuh titik pohon tumbang yang ia tangani.
"Enggak ada korban jiwa karena enggak ada orang di dalam mobil yang tertimpa pohon," ungkapnya.
Pertama, sebuah pohon trembesi menimpa mobil Honda Brio dengan nomor polisi AB 1621 VZ yang terparkir di area bioskop XXI Empire Jalan Urip Sumoharjo. Kedua, pohon waru yang ambruk di Jalan Lempuyangan, tepatnya di depan Stasiun Lempuyangan, Bausasran.
Baca Juga: Disita Kejagung Terkait Kasus ASABRI, Hotel Lafayette Jogja Masih Beroperasi Seperti Biasa
"Pohon Waru yang tersebut juga menimpa satu unit mobil yang tengah terparkir jenis Toyota Ayla dengan nomor polisi W 1073 VE," terangnya.
Ia menyebutkan, total ada empat unit mobil yang tertimpa. Tiga jenis city car dan satu lagi pikap.
"Di Lempuyangan ada dua titik, selain menimpa mobil juga menimpa warung yang berada di pinggir jalan," katanya.
Di Jalan Kusbini, Pengok area Balai Yasa Jogja, sebuah pohon dengan diameter sekira dua meter dan tinggi 15 meter menimpa pagar sampai menutup akses jalan.
Petugas gabungan beserta unsur polisi dan TNI serta personel kampung tangguh bencana sudah melakukan sterilisasi dan pembersihan di area terdampak. Mobil dan warung yang tertimpa juga telah dievakuasi.
Baca Juga: Guna Pastikan Kasus Covid-19 di Kota Jogja Rendah, Screening Bakal Digencarkan
"Kami tetap mengimbau agar masyarakat selalu waspada di musim penghujan ini, kenali potensi lingkungan dan lihat keadaan sekitar," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Prediksi Besaran Upah Minimum Jogja 2025 dan Tanggal Penetapannya
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Suporter Rela Berbasah-basahan Demi Dukung Garuda
-
Arjuna Apartment Dukung Ngayogjazz, Sinergikan Budaya Lokal dan Modernitas
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya