SuaraJogja.id - Insiden kantor PSS Sleman atau Omah PSS dibakar mendapat tanggapan dari Direktur Utama (Dirut) PT Putra Sleman Sembada (PSS) Andy Wardhana Putra.
Ia menyayangkan kejadian pembakaran Omah PSS pada Minggu (28/11/2021) oleh orang tak dikenal. Meski ada kekecewaan karena kalah bertanding melawan Persita Tangerang, tetapi PSS Sleman diklaim sudah melakukan yang terbaik.
"Tapi kami sangat mengharapkan energi positif dari suporter. Jangan sampai malah energi negatif. Kalau ada yang perlu diperbaiki, mari dievaluasi," kata Andy saat dihubungi media dari saluran telepon, Minggu (28/11/2021).
Sejauh ini belum ada perhitungan atau detail terkait kerusakan. Namun Andy menilai, kerusakan hanya sedikit meski sempat ada kobaran api. Saat kejadian, ada beberapa penjaga dan juga karyawan yang sedang di lokasi. Rekaman CCTV juga menyala. Sehingga kemungkinan pelaku terdeteksi sangat mungkin.
Baca Juga: Omah PSS Sleman Dibakar Orang Tak Dikenal, Terekam CCTV
"Kejadian tadi sore, saat ini sedang diusut oleh polisi, pasti diusut tuntas, dan kami harapkan ke depan tidak ada kejadian seperti ini lagi," kata Andy.
Dirut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita juga menyesalkan kejadian ini.
"Kalau boleh saya kecam, itu kelakuan orang pengecut dan tidak pantas dilakukan oleh suporter, itu perusuh, itu kejahatan, harus dihukum dan tangkap," kata Hadian.
Lanjut Hadian, apabila mencintai sepak bola Indonesia, maka hal semacam itu tidak boleh dilakukan.
"Jaga sportivitas, menang kalah itu bagian dari sepakbola," katanya. "Belum [ada sanksi untuk klub atau lainnya]. Dengarkan dari semua pihak," ujarnya.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Gol Tunggal Chandra Waskito Bawa Persita Tundukkan PSS
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Tantangan Terbuka Hokky Caraka untuk Wataru Endo: Saya Ingin Tahu!
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
Terkini
-
Dukung Partisipasi Masyarakat, Layanan Rekam KTP Kota Jogja Tetap Buka saat Pilkada 2024
-
Waspada, Kasus DBD di Yogyakarta Naik Tajam, Anak-Anak Rentan Terinfeksi
-
Sholawatan Pilkada Sleman Berujung Polemik, Bawaslu Usut Dugaan Eksploitasi Anak
-
Tips dan Trik Perawatan Motor Dasar
-
Gunung Merapi Muntahkan 162 Guguran Lava Sepekan, Warga Diimbau Waspada