SuaraJogja.id - Ada-ada saja kelakuan seorang penjual kopi yang kini viral di media sosial. Tak seperti pada umumnya, penjual kopi satu ini punya cara unik untuk mengaduk kopi yang ia jual, yakni memakai bor.
Kreasi uni penjual kopi ini pun menarik perhatian pembeli di suatu tempat wisata yang belum diketahui lokasinya.
Alat yang biasanya digunakan untuk tukang bangunan itu menjadi perhatian sejumlah orang saat digunakan penjual kopi tersebut. Aksi pria penjual yang mengaduk kopinya itu direkam dan diunggah di akun Tiktok @kenandgratt.
“Hebat-hebat ya [Penjual] sekarang,” tulis si pengunggah video.
Baca Juga: Viral Air Got Warna Ungu di Perumahan Bukit Tiara Cikupa, Diduga Tercemar Limbah Pabrik
Dalam video berdurasi 25 detik tampak pria penjual tengah membuatkan kopi pesanan pembelinya. Dengan cekatan, pria itu melakukan cara unik dengan menggunakan bor saat menggaduk kopi. Sementara si perekam video bertanya kepada penjual kopi soal rasa dari kopi yang diaduk dengan bor.
“Oh rasanya mantap mas,” jawab si penjual kopi.
Bor yang digunakan untuk mengaduk kopi ternyata sudah dimodifikasi dengan mengganti bagian ujung bor dengan sendok. Seorang pembeli yang tengah meminum kopi dari adukan bor mengatakan aroma minuman itu berbeda dari biasanya.
“Ada wangi-wangi besi gitu,” ujar perempuan dalam video sambil tertawa.
Video pria penjual yang memamerkan cara unik mengaduk kopi dengan bor itu mendapatkan ratusan ribu tanda suka dan ratusan komentar hingga menjadi viral.
Baca Juga: Viral Video Anjing Dipukuli Pemilik, Diduga Gegara Rusak Sapu Lidi
Netizen pun menyebut kopi di video mengandung zat besi. “The real mengandung zat besi,” tulis pengguna akun @gustirzky.
“Kopi yg mengandung zat besi,” timpal pengguna akun @you_girllll.
Di sisi lain, beberapa netizen menanyakan apakah penjual yang memamerkan cara unik membuat kopi itu berada di kawasan Gunung Bromo.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
9 Tips Hilangkan Ngantuk Pagi, Kopi Bukan Solusi!
-
Viral Pengantin Dilantik Jadi Anggota KPPS di Atas Pelaminan Bikin Heboh
-
Pentingnya Menggunakan Laptop AI Tipis Terbaik ASUS Zenbook S 14 OLED
-
Viral Guru SMP Rekam Siswa Gambar Alis Pakai Spidol Berujung Didenda Rp100 Juta
-
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kendaraan Bertumpuk dan Ringsek
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif