SuaraJogja.id - Sosok artis yang juga pengusaha sukses Raffi Ahmad baru-baru ini kena roasting komika Kiky Saputri. Kiky meroasting Raffi Ahmad lewat sejumlah aibnya termasuk ketika klubnya Rans Cilegon FC kalah dari Persis Solo milik Kaesang Pangarep.
Dikutip dari channel YouTube Indosiar, momen Raffi Ahmad kena roasting Kiky Saputri terjadi saat keduanya mengisi acara Konser Raya 27 Tahun Indosiar, Selasa (11/1/2022).
Kiky membuka roastingnya dengan kalimat sindiran yang menyebut bahwa suami dari Nagita Slavina itu punya terlalu banyak aib yang bisa jadi materinya.
"Sebenernya waktu diminta roasting tujuh sultan saya pengennya cancel Aa Raffi pertama saya udah pernah roasting dia, kedua saya bingung mau bawain apa aibnya kebanyakan jadi bingung milihnya, ini ketahuan sendiri ini ketahuan lambe curah, gimana ya," kata Kiky membuka roastingnya.
Baca Juga: 5 Artis Pamer Foto Lagi Mandi, Potret Kiky Saputri Bikin Kepo
Ia kemudian mulai menyinggung soal kepiawaian Raffi Ahmad yang mampu "menjual" keluarganya. Satu per satu anggota keluarganya bisa dijadikan konten dan menghasilkan adsense.
"Perbedaan Raffi Ahmad dengan enam sultan lainnya kalau lainnya beli barang dibayar kontan, Raffi Ahmad dibayar konten. Dari mulai istrinya, anak pertama sampai anaknya yang baru lahir semuanya jadi konten. Kalau buat orang-orang anak merupakan anugerah, kalau buat Raffi anak adalah adsense," lanjut Kiky.
Tak ketinggalan Kiky juga menyinggung soal klub bola Raffi Ahmad yang baru saja mentas ke Liga 1 yakni Rans Cilegon FC hingga rumor akan mendatangkan Mesut Ozil.
"Tapi luar biasa Aa Raffi kemarin kan sempet rame beliau beli klub bola Rans Cilegon FC dan berhasil dibawa promosi ke Liga 1. Meskipun di final kalah sama Kaesang. Jadi sekaya-kayanya aa Raffi tetap kalah sama tukang pisang. Sekalian nyindir yang sono," lanjut Kiky disambut celetukan host acara, "wah banyak nyawanya kiky," ucapnya dari balik video.
"Bahkan rumor-rumornya Katanya juga akan mendatangkan Mesut Ozil. Rp128 miliar waoow, aa pertanyaan saya cuma satu mau barter berapa vlog?" sindir Kiky.
Baca Juga: Usai Anies Baswedan, Kiky Saputri Ngebet Roasting Prabowo Subianto
Sebagai penutup, Kiky kembali membuka aib Raffi Ahmad yang sempat berurusan dengan BNN.
"Makanya aa aku tu sekarang gamau banyak-banyak meroasting aa karena aku tuh tau perjuangan aa tu ga mudah dari figuran, model, artis FTV, host sampai sesukses sekarang. Aku cuma pengen aa berterima kasih sama orang-orang yang ikut menaikkan karier aa dari Melly Goeslow, Nagita Slavina dan BNN," tukasnya.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Unggah Surat Ajakan Dukung Ridwan Kamil, Pandji Pragiwaksono: Makin Terang!
-
Sus Rini Kasih Kado Ulang Tahun buat Rayyanza, Repons Amy Qanita Curi Perhatian
-
Raffi Ahmad Panik Hapus Post Surat Dukungan Prabowo, Pandji Akui Tak Percaya: Ini Hoax Ya?
-
Raffi Ahmad Unggah Surat Dukungan Prabowo untuk Ridwan Kamil, Berujung Dihapus
-
Bandung Barat Minim Bioskop, Keluhan Raffi Ahmad Didengar Pemerintah!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Bawaslu Sleman Temukan 23 TPS Rawan Bencana dan 37 TPS Bermasalah Internet
-
Eks Karyawan jadi Mucikari Online, Jual PSK via MiChat usai Kena PHK
-
Potensi Bencana Ancam Pilkada di DIY, KPU Siapkan Mitigasi di TPS Rawan
-
Sendirian dan Sakit, Kakek di Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya