Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW | Muhammad Ilham Baktora
Minggu, 23 Januari 2022 | 11:50 WIB
Sejumlah petugas Damkar Sleman memadamkan api yang menghanguskan sebuah toko plastik di Jalan Pakem-Cangkringan Dusun Pakem, RT 37, Kalurahan Pakembinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Minggu (23/1/2022). - (SuaraJogja.id/HO-Damkar Sleman)

SuaraJogja.id - Sebuah insiden kebakaran terjadi di sebuah toko plastik di Jalan Pakem-Cangkringan Dusun Pakem, RT 37, Kalurahan Pakembinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Minggu (23/1/2022). Akibatnya pemilik toko mengalami kerugian hingga mencapai Rp1,5 miliar.

Kasie Operasional dan Investigasi Damkar Sleman Nawa Murtiyanto mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 06.30 WIB.

"Benar satu buah toko seluas 300 meter persegi terbakar. Sekitar pukul 06.45 WIB kami menerima laporan dan mendatangi lokasi," ujar Nawa dihubungi wartawan, Minggu.

Sejumlah petugas Damkar Sleman memadamkan api yang menghanguskan sebuah toko plastik di Jalan Pakem-Cangkringan Dusun Pakem, RT 37, Kalurahan Pakembinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Minggu (23/1/2022). - (SuaraJogja.id/HO-Damkar Sleman)

Ia melanjutkan, awal mula kebakaran diketahui oleh warga setempat yang berada di lokasi. Setelah dicek, api sudah membakar ruangan.

Baca Juga: Sebuah Angkot di Sukabumi Hangus Terbakar, Saksi Dengar Dua Kali Suara Ledakan

Warga setempat langsung menghubungi Polsek Pakem dan juga Damkar Sleman.

"Jadi api cepat merambat karena sekitar ruangan banyak tumpukan plastik dan juga kardus," ujarnya.

Kebakaran yang dialami oleh Asmanto Manggolo (62) diduga karena terjadi arus pendek. Sebuah kulkas diduga mengalami konslet hingga menimbulkan kobaran api.

Kebakaran yang terjadi di bangunan seluas 300 meter persegi itu tidak ada korban jiwa.

"Untuk korban jiwa nihil, saat kebakaran kondisi toko ditinggal oleh pemilik dan tidak ada yang berjaga," kata Nawa.

Baca Juga: Bantu Padamkan Api di Rumah yang Kebakaran di Talang Padang, Sentot Terjatuh dari Atap Rumah

Meski tidak ada korban jiwa, akibat kebakaran tersebut menelan kerugian material yang tidak sedikit. Kerugian ditaksir mencapai Rp1,5 miliar.

Load More