SuaraJogja.id - Bantuan yang diterima pelawak senior Dorce Gamalama dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri rupanya memiliki nominal sangat tinggi. Jumlah tersebut dibongkar sendiri oleh Dorce.
Ia mengaku tersentuh saat dua tokoh nasional tersebut menunjukkan perhatian tinggi terhadapnya. Padahal, menurut pengakuan Dorce, dia tak pernah meminta bantuan tersebut ke Jokowi maupun Megawati.
“Kayak Megawati ngasih Rp150 juta, terus Pak Jokowi ngasih Rp200 juta. Alhamdulillah, cuma saya enggak minta yang ‘Pak, bagi duit Pak’, enggak gitu. Cuma karena dikasih, ya saya terima,” ujar Dorce, dikutip Hops Trending--jaringan Suara.com--dari kanal Youtube Denny Sumargo, Minggu (23/1/2022).
Dia menambahkan, Jokowi dan Megawati bukan nama terakhir yang mengunjunginya dan memberinya bantuan. Sebab, sebentar lagi, ada gubernur yang akan mendatanginya.
“Nih, nanti Pak Gubernur juga mau datang ke sini,” tutur Dorce, tanpa menjelaskan lebih lanjut siapa sosok yang dimaksud.
Meski telah mendapat banyak bantuan, Dorce tetap merasa tak cukup. Sebab, impiannya hanya satu, yakni bisa berjalan dan berkegiatan normal seperti sedia kala.
“Belum cukup, saya belum bisa jalan. Saya pengen jalan. Saya engga mau duduk di kursi roda, saya pengen jalan,” terangnya.
Sebenarnya, Dorce bisa saja membeli kursi roda yang harganya mahal. Namun, kata dia, berkegiatan melalui perangkat gerak tersebut sejatinya tak nyaman. Dia hanya ingin jalan kaki seperti tahun-tahun sebelumnya.
“Kalau saya cuma duduk aja di kursi roda yang harganya puluhan juta, saya bisa beli. Cuma ngapain? Cuma di kursi roda juga,” tegasnya.
Baca Juga: Diprotes Gara-Gara Bikin Konten Jenguk Dorce Gamalama dan Tukul Arwana, Apa Kata Sule?
Kini, Dorce Gamalama hanya bisa pasrah. Jika memang harus menanggung sakit, dia akan menjalaninya dengan tulus. Namun, dia berharap, ujung dari semuanya adalah kesembuhan.
“Saya ingin balik lagi (sehat), tapi semua saya serahkan sama Tuhan, kalau Tuhan memang kasih saya sakit, ya udah enggak apa-apa, tapi kalau bisa Tuhan penyakitnya jangan lama-lama,” kata Dorce.
Berita Terkait
-
Diprotes Gara-Gara Bikin Konten Jenguk Dorce Gamalama dan Tukul Arwana, Apa Kata Sule?
-
Dorce Gamalama Minta Bantuan Berobat ke Megawati Hingga Presiden Jokowi, Sule: Semoga Pemerintah Lihat
-
Plang 'Rumah Dijual' Dicopot di Rumah Dorce Gamalama, Warga: Sudah Laku Kali
-
Sahabat Tampik Kabar Rumah Gadang Dorce Gamalama Dijual
-
Sempat Minta Bantuan Biaya Berobat ke Jokowi, Rumah Dorce Gamalama Sudah Laku Terjual?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Jumat Berkah untuk Warga Jogja: Rebutan Saldo Gratis Hingga Rp199 Ribu!
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal