SuaraJogja.id - Azerbaijan membebaskan delapan tahanan Armenia dalam upaya memfasilitasi mediasi lanjutan dengan Prancis dan Uni Eropa mengenai konflik perbatasan antarkedua negara, kata Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Presiden Dewan Eropa Charles Michel.
"Pembebasan oleh Azerbaijan dan pemulangan 8 tahanan Armenia menjadi sinyal lain dari perkembangan positif menyusul pertemuan dengan @EmmanuelMacron, @azpresident dan @NikolPashinyan," tulis Charles Michel di Twitter.
"Uni Eropa mendukung stabilitas dan kemakmuran di kawasan," kata Michel, menambahkan.
Macron mengungkapkan bahwa Prancis telah mengirim pesawat untuk menjemput para tahanan tersebut.
Baca Juga: Armenia-Azerbaijan: Ada Apa di Balik Konflik Nagorno-Karabakh yang Berkepanjangan?
"Terima kasih kepada para diplomat kami serta tentara kami yang mempersiapkan operasi ini," tulis Macron.
Oktober lalu, pasukan Azerbaijan mengusir pasukan etnis Armenia dari wilayah yang dikuasai Armenia sejak 1990-an di Nagorno-Karabakh dan sekitarnya, sebelum Rusia menengahi gencatan senjata.
Pada November, Armenia, Azerbaijan, dan Rusia lantas mengumumkan bahwa mereka telah mencapai sebuah kesepakatan untuk mengakhiri konflik militer atas wilayah Nagorno-Karabakh setelah pertumpahan darah selama lebih dari sebulan.
Berita Terkait
-
Climate Reality Indonesia Inisiasi Sejumlah Aksi di COP29 Baku
-
Sosok Kepala Rutan Salemba yang Dinonaktifkan Buntut 7 Tahanannya Kabur
-
Buntut 7 Tahanan Narkoba Kabur, Yusril Perintahkan Kemen Imipas Investigasi Rutan Salemba
-
DPR Mau Bentuk Panja Pemasyarakatan Buntut 7 Tahanan Salemba Kabur, Begini Respons Menko Yusril
-
Ketua Komisi XIII Ungkap Karutan Salemba Dinonaktifkan Buntut Kaburnya 7 Tahanan Narkoba
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G
-
Membuka Mata tentang Pendidikan Inklusif Lewat Film 'Bird of a Different Feather'
-
Tragis, Kakek Asal Bantul Tewas Dihantam Mobil Saat Menyeberang Ring Road Selatan
-
Takaran Tera Tak Sesuai, Empat SPBU di Jogja Ditutup
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem