SuaraJogja.id - Aksi sepasang kekasih berikut ini sepertinya patut dicontoh. Kekompakan keduanya yang menabung setiap kali bertemu pun viral di media sosial.
Dikutip dari video yang diunggah akun TikTok @lydialaveniaf dalam video tersebut tampak sepasang kekasih yang memamerkan uang lembaran Rp50.000 dan Rp 100.000 yang merupakan uang hasil tabungan mereka setiap kali bertemu.
Kesempatan bertemu yang terbatas membuat pasangan ini berkomitmen tak hanya sekadar melepas rindu tapi juga untuk menabung. Bahkan, mereka mencatat tabungan dalam buku khusus.
Dalam video tersebut sang pemilik akun menuliskan caption "Nabung bareng pacar cek". Keduanya juga sepakat untuk menabung masing-masing Rp20.000 setiap kali mereka bertemu.
Baca Juga: Viral Penampakan Shaf Masjid Dibatasi Kardus untuk Hindari Covid-19, Netizen: Mirip Lintasan Tamiya
"Tiap ketemu bayar 20k." tulis sang kreator konten dalam unggahannya.
Pasangan itu tampak menabung dalam bentuk uang cash yang diletakkan di dalam kotak berbahan logam. Mereka juga memamerkan buku catatan tabungan yang digunakan untuk mencatat uang yang ditabung setiap kali mereka bertemu.
Tak tanggung-tanggung, uang tabungan yang terkumpul mampu untuk membeli beberapa logam mulia sebagai investasi jangka panjang. Mereka pun memutuskan untuk membeli emas dari hasil tabungan yang telah terkumpul.
"Hasilnya... uang tabungan yang dulu udah dibeliin emas. Uang yang sekarang buat beli emas lagi dong," ujar sang pemilik akun yang unggahannya juga diviralkan di beberapa media sosia seperti akun Instagram @viralselebriti.
Tampak sang wanita memamerkan beberapa biji emas murni yang kini harga satu gramnya berkisar Rp969.000. Total emas yang dibeli dari hasil tabungan mereka berdua mencapai 21 gram. "Total emas hasil nabung = 21 gram," tulisnya lagi.
Unggahan yang telah ditonton sebanyak hampir 5 juta kali tersebut menuai beragam komentar. Meskipun unggahan mereka bisa menjadi motivasi bagi pasangan lainnya, namun pada kenyataannya banyak netizen yang tampak pesimis dengan cara menabung unik ini.
Berita Terkait
-
Siapa Sosok Walid? Tokoh Pemimpin Sekte di Serial Bidaah yang Viral di TikTok
-
Lagi Tren Joget THR: Apakah Terinspirasi dari Tarian Yahudi?
-
Viral Denny Landzaat Fasih Bahasa Indonesia di Maluku, Shin Tae-yong Kena Sindir
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo