SuaraJogja.id - Hubungan antara Batman (Robert Pattinson) dan polisi bernama James Gordon (Jeffrey Wright) masih berada di fase awal dalam film "The Batman" yang segera tayang Maret 2022.
Batman dan Gordon bekerja seperti kolega dalam memecahkan kasus kriminal misterius yang mewarnai Gotham.
Aktor Jeffrey Wright dalam konferensi pers global secara daring, Jumat (18/2), mengungkapkan kunci dari hubungan antara Batman dan polisi Gotham City itu dalam "The Batman".
"Dua karakter ini merasa putus asa dan terisolasi di tengah rasa tidak percaya dalam Gotham," ujar Wright.
Baca Juga: Robert Pattinson Dikabarkan Bintangi Film Sutradara Parasite, Bong Joon Ho
Keduanya saling memanfaatkan satu sama lain untuk mencapai tujuan yang sama. Bagi Gordon, Batman punya fasilitas dan alat-alat yang bisa membantu penyelidikan. Bagi Batman, Gordon adalah polisi jujur yang bisa memberikan akses terhadap kasus-kasus di Gotham.
Gordon adalah segelintir orang yang menurut Batman bisa dipercaya. Hal menarik dalam "The Batman" adalah Batman digambarkan sebagai sosok pahlawan yang masih belum dikenal luas di Gotham. Sebagian besar polisi mempertanyakan, bahkan terang-terangan tidak percaya terhadap Batman.
Wright menerangkan, dalam diri Gordon yang masih bertanya-tanya siapa sebetulnya sosok Batman yang sebenarnya.
"Tapi buat Gordon ini adalah peluang dan risiko yang diambil karena dia betul-betul membutuhkan Batman. Dari situ kisah berjalan, ini adalah awal dari hubungan mereka yang masih bisa berkembang," jelasnya.
Disutradarai oleh Matt Reeves, "The Batman" berpusat pada hari-hari awal Bruce Wayne memerangi kejahatan. Dalam mengejar keadilan, Batman mengungkap korupsi di Gotham City saat mengejar Riddler, seorang pembunuh berantai yang diperankan oleh Paul Dano.
Baca Juga: The Flash Akan Jadi Film Terakhir Batman Versi Ben Affleck
Film ini juga dibintangi Zoe Kravitz sebagai Catwoman, Andy Serkis sebagai kepala pelayan Batman Alfred Pennyworth, Colin Farrell sebagai penguasa kejahatan yang sedang naik daun yang dikenal sebagai Penguin.
Berita Terkait
-
Profil dan Perjalanan Karier Val Kilmer, Bintang Top Gun yang Tutup Usia
-
Alur Manis, Film '500 Days of Summer': Temui Cinta dan Pahitnya Kenyataan
-
Lama Dinanti Penggemar, Batman 2 Resmi Mulai Syuting Akhir Tahun 2025
-
Matt Reeves Bocorkan Film The Batman Part II Mulai Syuting Tahun Ini
-
Rizky Ridho Diminati FC Tokyo, Peningkatan Karir atau Jebakan Batman Lagi?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja