SuaraJogja.id - Unggahan Inul Daratista baru-baru ini mencuri perhatian publik. Dalam unggahannya ia menyertakan foto Lucinta Luna dan menyebutkan bahwa sosok Lucinta sudah dikenalnya sejak 15 tahun lalu dan pernah kerja dengannya.
“Dengan si cantik Lucinta Luna. Tidak banyak yg tau aku mengenal si LuLu ini sdh 15thn lalu... singkat cerita bahwa LuLu ini adalah mantan karyawanku INUL VIZTA Taman Anggrek,” tulis Inul dalam caption foto seperti dikutip dari Hops.id.
Dalam foto berdua pada acara Brownies tersebut, Inul juga mengugkapkan jika Lucinta Luna merupakan sosok yang super aktif dan menjadi favorit dari para pelanggan yang datang. Ia juga mengungkapkan jika Lucinta Luna merupakan sosok yang handal dan pandai bernego dengan tamu yang datang.
Dalam akhir caption foto Inul mendoakan agar Lucinta Luna dapat sukses dan tetap menjadi dirinya sendiri.
“Sukses buatmu dan tetap jadi diri sendiri. Apapun adanya dirimu bunda sayang padamu cantik,” tulisnya.
Rupanya, foto yang diunggah oleh Inul Daratista tersebut juga diposting ulang oleh Lucinta Luna. Dalam caption foto ia menceritakan jika dirinya melamar pekerjaan di Inul Vizta Taman Anggrek 10 tahun yang lalu. Awalnya Lucinta Luna bekerja sebagai waitress, tetapi kemudian dirinya diangkat sebagai receptionist.
Tidak hanya itu, rupanya, sebelum menggunakan Lucinta Luna, dirinya pernah menggunakan nama Thalita Vitriani.
“Dulu namaku adalah Thalita Vitriani... dan bunda Inul adalah bos besar aku di Inul Vizta Taman Anggrek,” tulis Lucinta Luna pada caption foto.
Lucina Luna juga mengucapkan terima kasih atas nasehat-nasehat yang Inul berikan kepadanya dulu. Ia juga mengungkapkan jika Inul adalah artis pertama yang ia temui. Selain itu, ia juga masih mengingat pesan Inul kepadanya saat masih bekerja.
Baca Juga: Uus Haramkan Kolaborasi dengan Atta Halilintar, Inul Daratista Ungkap Masa Lalu Lucinta Luna
“Sedikit cerita2 aku seneng banget waktu duku baru ketemu artis pertama kali cuma sama bunda inul. Saking aku kagumnya sama bunda Inul, sampe bunda nasehatin aku masih inget neh di otak aku,” tulis Lucinta Luna.
“Thalita kamu orangnya cekatan yah baik banget punya jiwa sosial dan tanggung jawab melayani customer, bunda seneng deh punya karyawan yang rajin dan gercep kaya Thalita. Bunda doain orang seperti Thalita insyaAllah akan menjadi orang yang sukses,” sambungnya mengutip ucapan yang disampaikan Inul kepadanya dulu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan
-
Raih 333 Medali di SEA Games 2025, Atlet Indonesia Diperkuat Literasi Keuangan