SuaraJogja.id - Direktorat Lalu Lintas Kepolisian (Ditlantas) Polda DIY menyatakan belum ada lonjakan kendaraan arus mudik yang masuk ke wilayah DIY. Hingga H-3 Lebaran 2022 arus lalu lintas di sisi timur masih terpantau landai.
Dari pantauan SuaraJogja.id di pintu perbatasan sisi timur DIY dan Jawa Tengah tepatnya di Prambanan, Sleman hingga siang ini terlihat belum ada penumpukan arus kendaraan. Arus lalu lintas di sisi timur wilayah DIY itu masih normal lancar.
Tidak hanya arus lalu lintas yang menuju ke arah Yogyakarta saja yang lancar. Dari arah keluar atau menuju Jawa Tengah pun juga tidak ada lonjakan yang signifikan.
"Sampai dengan hari ini yang kita prediksi akan ada peningkatan tidak terdeteksi peningkatan," kata Dirlantas Polda DIY Kombes Pol Iwan Saktiadi ditemui di Pospam Prambanan, Jumat (29/4/2022).
Baca Juga: Unggah Video Porter di Stasiun saat Lebaran, Kisahnya Bikin Sedih
Iwan memastikan bahwa kondisi tersebut tidak hanya terjadi di wilayah perbatasan Prambanan saja. Melainkan beberapa pintu masuk atau perbatasan yang ada di DIY juga terpantau masih lancar.
"Sama, semuanya saya bicara tadi pintu Sleman, pintu Kulon Progo dan pintu dari Prambanan, seluruhnya masih dalam kondisi normal. Jalur selatan juga sama," ungkapnya.
Senada, Kapospam Prambanan Iptu Sugiran menegaskan kondisi sudah berlangsung sejak kemarin malam. Arus mudik yang diperkirakan mencapai puncaknya pada 28 dan 29 April 2022 belum dirasakan di pospam Prambanan.
"Ya ini seperti saudara-saudara lihat ya, sampai sekarang masih aman dan terkendali. Jadi belum ada penumpukan untuk arus mudik ya," ucap Sugiran.
Landainya arus lalu lintas tersebut juga membuat polisi belum menerapkan berbagai upaya rekayasa lalu lintas yang diperlukan.
Baca Juga: Buat yang Mau Mudik Lewat Akses Tol Surabaya ke Malang, Sore Ini Arus Lalu Lintas Lancar
"Hampir sama (dari kemarin). Ini kita lihat bersama masih begini-begini saja. Jadi belum ada arus yang sampai menumpuk, sampai kita melakukan rekayasa lalu lintas, jadi masih normal seperti biasa," tandasnya.
Berita Terkait
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja