SuaraJogja.id - Ada beberapa teknik yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk menenangkan bayinya yang sedang rewel. Mulai dari menggendong si bayi, memutarkan musik, membawa bayi ke luar rumah, hingga memberi si buah hati asi ataupun empeng.
Sangat jauh berbeda dari teknik di atas, bayi salah seorang warganet di Tiktok berakun @imchika21 ini harus diajak belajar pelajaran Matematika hingga teknik agar bisa anteng. Hal tersebut dapat diketahui melalui unggahan ibu dari bayi tersebut yang bernama Chika.
"Aku si non teknik cm bs ngang ngong ngang ngong," tulis sang ibu dalam unggahnnya.
Kejadian tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah pada Kamis (29/04/2022) kemarin. Video tersebut menunjukkan momen ketika anaknya sedang rewel saat bersamanya. Ibu ini mengajak sang anak untuk bermain, tapi tetap saja bayi ini masih rewel.
"Ken, udah ya. Kita enggak usah belajar lagi ya. Ya udahlah kita main aja ya, jangan belajar Matematika atau apa pun itu," ucap sang ibu, lalu bayinya rewel.
Tak lama kemudian, datanglah ayah dari bayi yang bernama Ken. Tampaknya si ayah sedang pulang dari kantornya, karena masih menggunakan kemeja formal dan membawa sebuah drafting tube.
"Pawangnya dateng," terang sang ibu.
Ayah dari Ken ini pun langsung mengajak bicara sang anak, ia mengajak anaknya untuk belajar mengenal desain teknik.
"Liat ini, ada apa ini. Belajar kita ya, okey? Belajar kita," ungkapnya yang membuat anaknya tersenyum.
Baca Juga: CISDI: Pola Asuh Buruk Jadi Penyebab Utama Kasus Stunting di Daerah
Sang ayah kemudian mengeluarkan desain teknik yang ada di dalam drafting tube yang ia bawa.
"Iya. Kita akan belajar gambar teknik yeay," ungkap sang ayah lagi.
Tampak dalam video, ayah Ken ini lalu memangku anaknya sambil menggelar desain teknik di lantai kamar.
"Nah, kali ini kita belajar gambar teknik. Ini adaalah desain untuk speed reducer. Speed reducer itu untuk mengurangi rotation per menit dari motor mesin," jelasnya.
Saat dijelaskan mengenai speed reducer dan ditunjukkan part dalam gambar desain, anak tersebut terlihat anteng.
Banyak dari netizen yang membanjiri kolom komentar dalam unggahan ini. Komentar yang diberikan pun beragam.
Berita Terkait
-
CISDI: Pola Asuh Buruk Jadi Penyebab Utama Kasus Stunting di Daerah
-
5 Bayi Artis Paling Anteng Bikin Makin Gemas, Ceria dan Anti Rewel
-
Pakai Jilbab, Suami Menyamar Jadi Ibu saat Istri Sakit dan Anak Rewel, Aksinya Banjir Pujian
-
Dear Ayah, Ini 4 Tips agar Anak Tidak Rewel saat Ditinggal Ibunya Kerja
-
5 Alasan Mengapa Tak Sedikit Anak Malas Berbagi Cerita dengan Keluarga
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Rem Mendadak Picu Tabrakan Beruntun di Sleman, 1 Orang Luka
-
Melawan Keterbatasan, Seniman Disabilitas Jogja Pamerkan Karya Memukau di Tengah Mahalnya Bahan Baku
-
Stunting Sleman Turun Jadi 4,2 Persen, Rokok dan Pola Asuh Masih Jadi Musuh Utama
-
Demokrasi di Ujung Tanduk? Disinformasi dan Algoritma Gerogoti Kepercayaan Publik
-
Jalan Tol Trans Jawa Makin Mulus: Jasa Marga Geber Proyek di Jateng dan DIY