SuaraJogja.id - Beredar di media sosial sebuah video yang merekam kejadian sebuah truk muatan berat yang terhalang jalannya oleh sebuah mobil Pajero berplat B.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @jowoshitpost pada Sabtu (07/05/22).
"Pajero ngeyelan B 136* ***," tulis perekam video.
Dalam video yang diunggah, terlihat bahwa yang merekam kejadian tersebut adalah sopir truk itu sendiri. Tampak di depan truk, sebuah mobil Pajero yang berjalan di lajur yang melawan arah.
Baca Juga: Viral Toyota Etios Lawan Arah Bikin Publik Geram, Sudah Salah Malah Acungkan Jari Tengah
Karena adanya mobil yang melawan arah ini, truk dengan muatan berat ini pun tidak bisa melaju. Jalan yang dilalui oleh truk tertupi oleh mobil berplat Tangerang ini.
"Ngene iki lho sek marakke tambah macet [Seperti ini yang bikin tambah macet]," ungkap sopir.
Sopir truk ini kemudian mengungkapkan jika dirinya tidak bisa melajukan truknya karena jalanan yang tersisa sangat sempit dan di samping jalan iki terdapat selokan. Ditambah truk ini bermuatan berat sehingga tidak bisa bergerak dengan leluasa.
Ia juga mengungkapkan jika dirinya akan menunggu mobil ini sampai bergerak mundur.
"Ha mbok tutup dalanku, aku yo ra wani minggir. Muatanku abot. Pokoke tak enteni sak mlakumu. Hes ra bakal iso obah nak awakmu ra mundur [Kamu tutup jalanku, aku gak berani menepi. Muatanku berat. Pokoknya aku tunggu sampai kamu jalan. Gak akan bisa bergerak sebelum mobilmu mundur]," kata sopir truk.
Baca Juga: Pengemudi Mobil Ditegur karena Lawan Arah Malah Acungkan Jari Tengah, Publik Catat Plat Nomornya
"Kiwoku longgar tapi kae nggon kono kae ono got. Aku gak wani mlebu muatanku abot [Kiriku kosong tapi ada got. Aku gak berani masuk muatanku berat]," tambahnya.
Berita Terkait
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
Ngamuk saat Lawan Arah sampai Pecahkan Kaca Mobil, Tampang 'Bang Jago' di Cengkareng Kicep usai Diciduk Polisi
-
Bikin Game BUSSID Makin Seru, Download Mod Truck Muatan Berat di Sini!
-
Parah! Tabrak Sejumlah Motor saat Lawan Arah di Duren Tiga Jaksel, Ulah Sopir BMW Disorot: Mobil Elite, Attitude Sulit
-
Operasi Patuh Jaya 2024 di Jakarta, Polisi Sebut Pelanggar Lawan Arus Paling Banyak: Sangat Berbahaya!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja