Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Selasa, 10 Mei 2022 | 12:45 WIB
Viral Rombongan Seserahan di Majalengka Mengular Dihadiri Ribuan Orang, Kayak Bubaran Konser (TikTok?

SuaraJogja.id - Belum lama ini, sebuah video yang memperlihatkan sebuah acara seserahan pernikahan yang dihadiri oleh 3000 tamu undangan menghebohkan jagat maya hingga viral di media sosial.

Peristiwa tersebut diketahui terjadi dalam acara penyerahan seserahan oleh mempelai pria di Majalengka, Jawa Barat.

Postingan yang diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah tersebut viral hingga ditonton oleh ratusan ribu warganet Instgaram pada Senin (9/5/2022).

Video tersebut memperlihatkan ribuan orang berjalan beriringinan di sepanjang jalan sambil membawa seserahan.

Baca Juga: Geger Bus Tersesat di Gang Sempit di Siang Bolong, Penyebabnya Misterius

"Info tamu 3000 orang, kirain cuma bercanda, ternyata," tulis pengunggah dalam caption, merasa takjub.

Jalan yang memisahkan area persawahan tersebut dipenuhi dengan iringan manusia yang mengular dari ujung ke ujung. Tampak tamu undangan yang hadir dari berbagai kalangan usia mulai dari orang tua, remaja, hingga anak-anak.

Tak ingin ketinggalan momen langka tersebut, seorang warganet mengabadikannya melalui kamera posel miliknya dan siunggah ulang oleh salah satu akun Instgaram hingga telah disukai sebanyak 164.797 kali.

Adapun video pendek tersebut mendatangkan beragam komentar dari warganet. Banyak warganet yang memberikna candaan serta keheranan dengan peristwa langka tersebut.

"Segede apa kira-kira ruangan yang buat nampung tamu?" tanya salah satu warganet.

Baca Juga: Viral Rombongan Seserahan di Majalengka Mengular Dihadiri Ribuan Orang, Kayak Bubaran Konser!

"Uang dapurnya berapa ini ya kira-kira?" tanya warganet yang lain.

"Sekecamatan dibawa," ungkap seorang netizen.

"Baru setenah besan eh ayamnya udah habis duluan," celoteh lainnya.

"Yah, ngga heran Majalengka emang gitu," tulis seorang pengguna Instagram.

Kontributor SuaraJogja.id: Gita Putri Rahmawati

Load More