SuaraJogja.id - Artis sekaligus komedian Indonesia Marshel Widianto baru-baru ini sedang berada di Milan. Hal tersebut dapat dilihat melalui postingan foto terbaru di Instagram pribadinya @marshel_widianto pada Minggu (15/5/2022).
Dalam postingan foto tersebut, Marshel Widianto berada di luar stadion San Siro, Milan, Italia. Marshel tampak sedang memegang spanduk yang bertuliskan "kota ini mau juara" bersama salah seorang temannya yang juga berasal dari Indonesia.
"MILANO SIAMO NOI Terima Kasiiihh untuk semuaaa Doa dan dukungan nyaaa Sahabaaat Terkhusus untuk Aa@raffinagita1717dan juga Teh Gigi, Mas@juragan_99kuh dan kakak@shandypurnamasarikuh dan juga abang@attahalilintar AKHIR NYAAAA AKU BISA ADA DI SAN SIRO @milanistioriddan juga @rumahangklung beserta Teman2 Nangiiiiissss," tulis Marshel pada postingan fotonya.
Diketahui jika keberadaan Marshel Widianto di sana ialah untuk mendukung tim kebanggaannya AC Milan yang digadang-gadang akan meraih gelar juara Piala Scudetto Serie A Italia.
Baca Juga: Kobe Bryant dan Senjata Rahasia AC Milan Rengkuh Scudetto Musim Ini
Marshel menyaksikan langsung pertandingan antara AC Milan vs Atalanta yang digelar di Stadion San Siro. AC Milan berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0. Gol diciptakan oleh Rafael Leao di menit ke 56' dan Thea Hernandez menit ke 75'.
Kemenangan ini membuat langkah AC Milan untuk meraih gelar Scudetto semakin dekat. Pasalnya pada pertandingan terakhir Milan hanya butuh hasil seri dan mendapatkan satu poin. Tim dengan warna jersey kebanggaan Merah-Hitam tersebut dipastikan akan keluar sebagai juara Serie A Italia musim 2021-2022.
Mendapati Marshel sedang berada di Milan, sontak postingan tersebut dibanjiri komentar dari para penggemarnya dan juga kalangan artis dengan centang biru di akun Instagramnya.
"Isi kota Milan nya mah udah pasti juara. Tinggal klub nya aja yang mana bwhehehe. Selamat Sel, iriii sangat!!" Tulis salah seorang artis dengan akun Instagram centang biru.
"Betul kota ini mw juara, kalau gk AC Milan ya Inter Milan sama2 kotanya Milan," tulis salah seorang penggemar AC Milan.
Baca Juga: Musisi Indonesia Mainkan Angklung di Markas AC Milan, Peter Morgan: Musik Anda Sangat Mengesankan..
"Sehat selalu ya Kak Marshel Yang membaca komentar ini, kami doakan sehat dan sejahtera terus ya," ucap salah satu netizen.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Ketum PSSI Singgung Pemain Berdarah Italia, Sudah Dipantau Sejak Masih Bela Tim Muda Inter Milan
-
Ancam Mundur dari Ketum PSSI, Erick Thohir: Saya Diminta Kembali ke Italia
-
Erick Thohir Blak-blakan: Saya Tinggalkan Utang di Inter Milan!
-
Spanduk 'Tangkap dan Penjarakan Pelaku Perusakan Benteng Putri Hijau' Muncul di Medan
-
Dua Kata Yuto Nagatomo Jelang Timnas Indonesia vs Jepang
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Terpidana Mati Mary Jane Bakal Dipindah ke Filipina, Begini Tanggapan Komnas HAM
-
Ratusan TPS Masuk Kategori Rawan, Bawaslu Kulon Progo Intensifkan Pengawasan
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci