SuaraJogja.id - Setiap penjual memiliki cara masing-masing untuk melariskan dagangannya, seperti ide unik saat berdagang, atau dengan ide-ide marketing lainnya seperti memberikan diskon atau harga murah di hari-hari tertentu.
Teknik marketing ini tentunya harus dilakukan setiap pedagang, meskipun pedagang kaki lima atau penjual makanan kecil rumahan. Pasalnya dengan teknik marketing dan ide-ide unik lainnya dapat mudah mendatangkan pembeli.
Selain mudah diingat, menggunakan teknik marketing yang unik-unik ini juga memberikan kesan atau pengalaman baru pada pembelinya.
Termasuk penjual makanan kaki lima yang viral di media sosial ini, dengan menggunakan teknik marketing yang unik sekaligus seram dagangan yang ia jajakan dikunjungi banyak pembeli karena rasa penasaran dengan jualannya.
Baca Juga: Unik! Warganet Ini Tunjukkan Halaman Rumahnya Tepat di Belakang Minimarket
Dalam unggahan video salah satu warganet yang tengah membeli jajanan pedagang kaki lima ini terlihat seorang penjual yang menggunakan kostum unik dan dandanan yang mencolok. Penjual tersebut berdandan ala hantu kuntilanak.
Dengan menggunakan baju putih panjang lengkap dengan muka dandanan muka putih dan lingkar mata yang berwarna hitam. Nggak cuma itu, penjual ini juga memiliki suara ketawa kuntilanak yang sangat melengking dan menyeramkan.
Namun itulah daya tarik penjual pada dagangan tersebut agar cepat laris dan dikunjungi pembeli, aksi tersebut lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari warganet.
“Seminggu kerja kayak gitu langsung radang tenggorokan sama amandel,” tulis salah satu warganet di Instagram.
“Akibat manusia tidak takut kuntilanak terpaksa kuntilanak banting setir jualan makanan,” komentar warganet lainnya.
Baca Juga: Ria Ricis Alami Kontraksi Palsu, Malah Ajukan Permintaan Unik: Aku Cuma Pingin Bebek
“Pesugihannya ikut ngebantu dagang, majikannya istirahat dulu,” tulis warganet lainnya di Instagram.
“Butuh duit buat makan , soalnya udah dimarahin kang sate gegara bayar pake daun mulu,” tulis warganet Instagram.
“Serem.. Awas muncrat ludahnya ke mangkok,” ungkap warganet lainnya.
Unggahan penjual makanan yang menggunakan kostum kuntilanak ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 5,5 ribu likes.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Jam Tangan Rolex Dirdik Kejagung Disorot, Netizen: Harganya Setara Satu Mobil
-
Mark Zuckerberg Jadi "John Wick" Demi Halloween, Dikepung Balerina Cilik!
-
Raffi Ahmad di Kabinet Era Prabowo, Warganet Ramai Bahas Gaji dan Pengabdian: Bukan Uang yang Dia Cari
-
4 Potret Anya Geraldine Pakai Kostum Halloween, Hidupkan Pesona Chun Li yang Kuat Sekaligus Seksi
-
Dari Ilustrator Jadi Kritikus Mie Terkenal, Ini Kisah Unik Sokusekisai Oyama
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru