SuaraJogja.id - Kepergian Prof. Ahmad Syafii Maarif masih meninggalkan kenangan mendalam bagi orang-orang yang pernah berinteraksi dengannya, salah satunya seperti dikisahkan Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin.
Seperti diketahui selain datang langsung melayat dan memberikan penghormatan terakhir bagi almarhum, sejumlah tokoh dan petinggi daerah serta negara turut mengirimkan papan bunga ungkapan belasungkawa ke rumah duka.
Misalnya saja Kapolda DIY Irjen Pol Asep Suhendar. Kemudian ada pula papan bunga dari Menteri PU PR Basuki Hadimoeljono, Presiden RI Joko Widodo dan tokoh-tokoh lain dari berbagai elemen.
Terselip nama Kapolres Sumbawa Barat, Polda Nusa Tenggara Barat AKBP Heru Muslimin di salah satu papan bunga ungkapan belasungkawa yang ada.
Bila menelisik ke belakang, nama Heru Muslimin sempat menjadi pembicaraan warganet, setelah mantan Wakil Kapolres Sleman ini menyelamatkan korban kecelakaan lalu-lintas, 2017 silam.
Bukan tanpa alasan Heru jauh-jauh dari NTB memesankan papan bunga untuk dikirim ke rumah duka. Heru mengaku punya kenangan tersendiri selama berinteraksi dengan almarhum.
"Saya sangat dekat dengan beliau, waktu masih tugas di Polda DIY saya sering silaturahmi dengan beliau, di masjid komplek perumahan beliau," kata dia, Jumat (27/5/2022) malam.
Bersamaan dengan itu, Heru juga mengingat betul bahwa mendiang Buya Syafii Maarif adalah figur negarawan yang patut diteladani ketokohannya.
Menurutnya, bapak bangsa asal Sijunjung, Sumatera Barat tersebut selalu hadir di tengah masyarakat dalam situasi apapun.
Baca Juga: Hormati Buya Syafii Maarif, Persekutuan Gereja Minta Masyarakat Kibarkan Bendera Setengah Tiang
"Beliau sosok yang sangat taat ibadah dan statement beliau selalu mendinginkan suasana, cooling system," tutur Heru seraya mendoakan almarhum.
Kontributor : Uli Febriarni
Tag
Berita Terkait
-
Apa itu Henti Jantung? Ini Penyebab Wafatnya Buya Syafii Maarif
-
Romantisnya Buya Syafii Maarif, Berikan Hari Libur Khusus Hingga Mencuci untuk Sang Istri Setiap Pekan
-
Berduka Cita Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia, Abu Janda: Tanda Akhir Zaman
-
Terpopuler: Update Pencarian Anak Ridwan Kamil, Kondisi Kesehatan Buya Syafii Maarif Sempat Dikabarkan Membaik
-
Terpopuler: Anak Ridwan Kamil Hilang, Buya Syafii Maarif Meninggal
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Gustan Ganda di Sidang Tipikor: Dana Hibah Pariwisata Bukan Strategi Pemenangan Pilkada Sleman 2020
-
UU Keistimewaan DIY Tinggal Cerita Sejarah, GKR Hemas Desak Masuk Pembelajaran Sekolah
-
PSIM Yogyakarta Lepas Kasim Botan, Manajer Tim Spill Pemain Asing Baru
-
Isu Reshuffle Kabinet Kian Menguat, Akademisi Nilai Menteri Sarat Kritik Layak Jadi Evaluasi
-
Tampil Gaya dengan Budget Rp80 Jutaan: 3 Mobil Bekas 'Aura Masa Kini' yang Wajib Dilirik!