SuaraJogja.id - Seorang kakek berusia 70 tahun yang dilaporkan hilang di hutan Pulau Morotai, Maluku Utara, sudah ditemukan dalam keadaan selamat. Kabar itu diumumkan langsung oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate.
Kepala Seksi Operasi Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Ternate Bram Madya mengatakan, pada Minggu siang petugas SAR mendapat informasi dari keluarga bahwa Ridwan Beoleu (70) ditemukan dalam keadaan sekitar 2,3 km arah selatan dari tempat dia menebang pohon dan sudah dibawa ke rumah.
Pada 28 Mei 2022 pukul 08.00 WIT, Ridwan bersama seorang temannya pergi ke hutan untuk menebang pohon dan mereka memutuskan untuk pulang sekitar pukul 14.00 WIT.
Namun, dalam perjalanan pulang dari hutan, warga Desa Sabati Tua itu tertinggal jauh di belakang temannya.
Baca Juga: Kakek Berusia 70 Tahun yang Hilang di Hutan Pulau Morotai Ditemukan Selamat
Teman Ridwan yang tidak menemukannya saat berbalik ke belakang meminta bantuan warga desa untuk menemukan Ridwan.
Aparat pemerintah desa pun melaporkan kejadian itu ke Basarnas, yang kemudian menurunkan petugas SAR untuk mencari Ridwan.
Petugas SAR menghentikan upaya pencarian setelah memastikan bahwa Ridwan sudah ditemukan dalam keadaan selamat. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Harta Berlimpah Benny Laos, Bupati Terkaya Meninggal karena Speedboat Meledak
-
Terakhir Terlihat Nonton Bruno Mars, Poster Orang Hilang Bergambar Gibran Ramai di Medsos
-
Setelah Kaesang, Netizen Bagikan Poster Orang Hilang untuk Cari Keberadaan Gibran: Lagi Sibuk Hapus Postingan Lama?
-
Trending Lagi! Kini Muncul Poster Kaesang "Dicari Orang Hilang", Jokowi Kena Cibir: Gak Malu Mulyono Punya Anak Begini
-
Kaesang Pangarep Lenyap: KPK Tak Tahu Jejak, Media Sosial Ramai dengan Poster Orang Hilang
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif