SuaraJogja.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dalam kunjungannya ke Pondok Pesantren Daarut Taubah, Jalan Kebon Tangkil, Kota Bandung, pada Rabu (31/5/2022) ditemani oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Direktur Teknik Indra Sjafri, dan pemain timnas.
“ Kunjungan ke pesantren maupun ke panti asuhan sering saya lakukan sejak dulu. Mumpung saat ini timnas sedang pemusatan latihan dan akan bertanding di Bandung, kita berkunjung ke sini, “ kata Iriawan.
Dilansir laman resmi PSSI, Mochamad Iriawan mengungkapkan bahwa sebentar lagi PSSI bekerja sama dengan Markas Besar TNI AD akan menyelenggarakan Piala KASAD Liga Santri. Itu sebabnya santri yang memiliki kemampuan mengolah bola untuk ikut Liga Santri yang pembukaannya direncakan dilakukan di Stadion Merdeka, Jombang bulan Juli nanti.
“Banyak pemain nasional yang dulu berasal dari pesantren seperti Evan Dimas, Nadeo, Witan dll,” kata Iriawan.
Dalam kunjungannya ke Pondok Pesantren Daarut Taubah, Shin Tae-yong ikut menyumbangkan dana senilai Rp50 juta. Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, uang yang disumbangkan merupakan sebagian dari bonus runner-up Piala AFF 2020 kemarin.
"Jadi itu sebagian bonus dari Piala AFF kemarin kami jadi runner-up. Sebenarnya sudah direncanakan pada Januari kemarin, tapi saat itu kami langsung pulang setelah selesai dari Singapura," ungkap Shin Tae-yong.
Perilaku Shin Tae-yong yang memberikan sebagian bonus dari runner-up Piala AFF 2020 ke Pondok Pesantren Daarut Taubah mendapatkan pujian luar biasa dari para netizen Indonesia. Beberapa ada yang mengatakan apa yang dilakukannya merupakan bentuk kecintaannya kepada Indonesia.
"Coach shin tae yong nampaknya sudh kerasan dan jatuh cinta tinggal di indonesia," ungkap salah seorang netizen.
"MasyaAllah, semoga bermanfaat dan semoga sepak bola Indonesia semakin maju , aamiin," kata netizen.
"Padahal sebelah pasantren itu ada tempat wisata hits banget di bandung , knapa gk sekalian maen kesitu coach?" kata netizen yang lain.
"Semoga berkah ya .haturnuhun pelatih timnas shintaeyong," kata netizen lainnya.
"Tu harusnya federasi banyak bersedekah biar lancar kerjaannya," kata netizen satunya.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Bangladesh: Stefano Lilipaly Starter, Nadeo Kembali Kawal Gawang Garuda
-
Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Bangladesh: Ada Striker Debutan!
-
Malam Ini Tanding, Berikut Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Bangladesh
-
Shin Tae-yong Buka Suara soal Mantan Asistennya di Timnas Indonesia yang Kini Latih Vietnam U-23
-
Ditanya Apakah Cemburu dengan Park Hang-seo yang Lebih Berprestasi, Shin Tae-yong Beri Jawaban Berkelas
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Yogyakarta Gencarkan Perang Lawan Stunting: Tim Pendamping Dikerahkan, Calon Pengantin Jadi Target Utama
-
Kasus Leptospirosis Mengintai Jogja, Pemilik Hewan Peliharaan hingga Pemancing Diharap Waspada
-
Dari Jogja ke Puncak BMI, Farkhan Evendi Kembali Terpilih secara Aklamasi Bangun Politik Ala Pemuda
-
Sukses Pasok Program MBG, Supplier Ikan Ini Tumbuh Berkat Kredit dari BRI
-
SD Negeri Sepi Peminat: Disdik Sleman Ungkap Penyebab dan Solusi Atasinya