SuaraJogja.id - Maudy Ayunda kembali mengunggah foto dirinya setelah resmi menjadi istri Jesse Choi. Kali ini bukan foto mesra atau momen pernikahannya dengan pria asal Korea Selatan itu. Pelantun Perahu Kertas itu membagikan potret di rumah barunya.
Dia membeberkan kalau baru saja pindah ke rumah barunya. Meski tak menunjukkan secara detail potret rumah barunya bersama Jesse Choi.
Karena postingan itu bagian dari postingan iklan Maudy Ayunda. Dia tampak mempromosikan sebuah lampu rumah.
Meski foto itu untuk keperluan endorse, Maudy Ayunda tampak memesona dengan balutan outfit serba hitam. Dia tersenyum bahagia ke arah kamera.
Terlihat postingan itu diserbu netizen. Mereka menyoroti Maudy Ayunda yang sudah kembali bekerja setelah menggelar pesta resepsi belum lama ini.
"Nganten baru langsung kerja semangat mod @maudyayunda," komentar netizen. "Sudah kembali beraktivitas ya kak mod," celetuk netizen lain. "Mulai kerja lagi ya kak wkwkwk," tambah lainnya.
Beberapa dibuat salah fokus dengan penampilan Maudy Ayunda yang semakin memesona setelah jadi istri orang hingga menggodainya.
"Elleeh elehh pengantin baru keluar juga, aura tambah cantik kakak," komentar netizen.
"Cantik banget pengantin baru," sanjung netizen. "Bening banget pengantin baru," goda netizen lainnya.
Baca Juga: Lirik Lagu Kamu dan Segala Kenangan - Maudy Ayunda
Ada juga yang jadi penasaran siapa orang yang memotret Maudy Ayunda. Apakah suaminya?
"Mba moood @maudyayunda yang fotoin hubby nya yah," ucap netizen. "Yang moto siapa, Kak?" netizen lain kepo.
Tambahan informasi, Maudy Ayunda menikah dengan Jesse Choi pada 22 Mei 2022. Pernikahannya digelar secara privat di rumahnya dengan mengundang orang-orang terdekatnya saja. Baru kemudian dia menggelar resepsi pernikahan di Bali.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Ramai Motor Mogok Massal di Jawa Timur, Pakar Sebut Tak Terkait Campuran Etanol di Pertalite
- 
            
              Dear Presiden Prabowo, Judol Ancam Program Pro-Rakyat, Terbitkan PP PSE!
- 
            
              Bantul Rombak Pejabat Tinggi! Ini Alasan dan Janji Bupati Soal Pelayanan Publik
- 
            
              Strategi Jitu Jogja Dongkrak Wisata Saat Sepi Pengunjung, Ini Rahasianya
- 
            
              Setahun Prabowo-Gibran: Kedaulatan Energi Nol Besar! Pengamat: Kebijakan Setengah Hati