SuaraJogja.id - Ketika membawa hewan ikan di dalam mobil atau kendaraan lainnya, pastikan untuk menjaganya dengan baik. Selain itu dicek juga mengenai tempat penyimpanannya agar ikan tetap selamat dan tidak berakhir tragis seperti yang ada di video ini.
Ceritanya ada warganet yang suka melakukan pengiriman ikan menggunakan mobil. Biasanya ikan ditaruh di plastik besar yang sudah terisi air, agar ikan bisa tetap hidup dan berenang selama perjalanan.
Perjalanan pun dilakukan dengan waktu tempuh yang bermacam-macam. Kadang jauh, kadang juga dekat. Tergantung dengan lokasi tujuan.
Lalu ada warganet lain yang bertanya apakah dirinya pernah mengalami kejadian yang tidak mengenakan, ketika membawa ikan di dalam mobil. Misalnya apakah plastik yang biasanya dipakai untuk meletakkan ikan pernah pecah di tengah perjalanan.
Baca Juga: Produksi Ikan Asin di Aceh Timur Turun Drastis, dari 10 Ton Kini Hanya 200 Kg, Ini Penyebabnya
“Ketika banyak yang nanya Om plastiknya pernah pecah gak sih?,” tulis warganet itu.
Dirinya pun tidak menjawab komentar tersebut, tetapi memiliki caranya sendiri dalam menjawab pertanyaan warganet itu dengan cara menampilkan sendiri peristiwa plastik ikan bocor.
Pasalnya beberapa detik kemudian kamera diarahkan ke dalam mobil. Ternyata ia memecahkan plastik yang berisi ikan di dalam mobilnya. Hasilnya mencengangkan.
Ikan tersebut membanjiri area bawah jok, sehingga ikan-ikan berenang di bawah jok mobilnya. Wujud mobilnya berubah menjadi area kolam ikan karena ikan-ikan yang memenuhi area tersebut.
Video yang diunggah oleh @paguyonan ini viral. Warganet lalu menyerbu kolom komentar untuk memberikan tanggapan mengenai peristiwa unik tersebut.
Baca Juga: Viral Softlens Bentuknya Terlalu Unik, Ada Ikan Dory hingga Hello Kitty
“Budidaya ikan yang cukup menarik. Agar ikannya gak stress diajak jalan-jalan terus,” ujar warganet.
“Bagus banget. Kalau nyetir di kaki ada yang ngrunjel-ngrunjel,” balas warganet.
“Kasihan itu kepanasan ikannya. Kan mesin mobil panas abis jalan, kena besi-besi pengantar panas yang baik,” ungkap warganet.
“Gak dilapisi dengan baik sih. Masa cuma plastik balon yang satu lapis,” tutur warganet.
“Waduh gak ada oksigennya dong. Semoga gak pada mabok ikannya biar bisa sampe ke tempat tujuan,” harap warganet.
Video ikan yang berenang di bawah jok mobil, mendapatkan 7.069 likes serta 89 komentar dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Tolak Kenaikan PPN 12 Persen, Warganet Kibarkan Lagi Peringatan Garuda Biru
-
Diusulkan Jadi Menu Gratis, Ikan Kaleng Ternyata Butuh Perhatian Khusus Menurut Ahli Gizi
-
Prabowo Dapat Pujian dari Donald Trump, Warganet Pertanyakan Kelancaran Bahasa Inggris Jokowi
-
Singgung Ikan Asin, Farhat Abbas Dilaporkan Pablo Benua Pencemaran Nama Baik
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
Terkini
-
Usai Nyoblos, Haedar Nashir Ingatkan Kepala Daerah Terpilih Utamakan Rakyat, Jangan Korupsi
-
Hadapi Musim Penghujan, BPBD Sleman Pastikan EWS Banjir Lahar Gunung Merapi Berfungsi Normal
-
Skandal Video Asusila Guncang Gunungkidul, Polisi Dalami Keterlibatan Pemeran
-
Optimis Usai Nyoblos Pilkada Sleman 2024, Harda Kiswaya: Target Kami Menang
-
Nyoblos Bareng Keluarga, Kustini Sri Purnomo Optimis Menang Pilkada Sleman 2024