Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Selasa, 14 Juni 2022 | 17:34 WIB
Kelakuan kucing oren. (Instagram/kochengisasi)

SuaraJogja.id - Memiliki hewan peliharaan di rumah menjadi salah satu hal yang menyenangkan, karena perilakunya yang menggemaskan sekaligus dapat diajak untuk bermain bersama. 

Namun tidak semua hewan peliharaan memiliki sifat yang menggemaskan, pasalnya dalam sebuah video viral peliharaan warganet satu ini punya perilaku yang bikin kesal. 

Dalam video yang diunggah akun @kochengisasi di media sosial Instagram ini terlihat seekor kucing oren naik ke dispenser air. 

“Pantesan air galon cepet banget habisnya,” tulis caption pemilik video tersebut. 

Baca Juga: Viral Video Badai Serangga Laron di Porong Sidoarjo, Warganet: Shino Aburame Mengamuk...!

Terlihat dalam video viral tersebut, kucing ini kerap kali iseng memencet tombol keluarnya air dispenser dan membiarkannya mengalir keluar terus menerus. 

Kucing tersebut memencet tombol dispenser sambil melihat air yang tengah mengalir dari kran tersebut, diduga kucing tersebut suka bermain dispenser karena air yang mengalir tersebut. 

Dalam video tersebut pemiliknya ini mencoba untuk menghalangi kelakuannya si oren yang hobi memencet tombol dispenser. 

“Matiin-matiin, habis nanti airnya,” teriak pemilik kucing tersebut sambil mengangkat kaki kucing tersebut agar tidak memencet dispenser.

Unggahan video aksi seekor kucing tengah memencet dispenser ini lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet. 

Baca Juga: Ini Penjelasan Polda Metro Jaya Terkait Video Viral Tol Becakayu Ambruk

“Bagus banget mainannya ya mak,” tulis salah satu warganet. 

Load More