SuaraJogja.id - Model Patricia Gouw dan komedian Edric Tjandra beberapa waktu lalu menjadi sorotan setelah mengikuti tren Beatbox milik NCT DREAM. Videonya sudah ditonton banyak orang, bahkan video ini juga sudah sampai ke para member group idol asal Korea Selatan tersebut.
Dalam akun TikTok pribadinya @patriciagouw membagikan potongan video reaksi tersebut (24/6/2022). Terlihat para member bereaksi dengan antusias saat video Patricia dan Edric muncul di layar.
Para member juga terlihat mengapresiasi karena keduanya membuat video tersebut di tempat umum (mall). Mereka mengakui keberanian dan kepercayaan diri mereka berdua. Ekspresi Patricia dan Edric juga memukau para member.
Para member juga diberitahu bahwa keduanya adalah aktor dan model asal Indonesia. Begitu mengetahui hal tersebut mereka lalu beramai-ramai mengucapkan beberapa kata bahasa Indonesia seperti, “Apa kabar?” dan, “Terima kasih,” sambil tersenyum ke kamera.
Baca Juga: Sobat Sefrekuensi! Gaya Kocak Edric Tjandra dan Patricia Gouw Pakai Baju Turun Naik
“Mimpi ga siii di notice @NCT Official @NCT Dream,” begitu tulis @patriciagouw di caption video yang ia unggah ini.
Kolom komentar ramai dengan para NCTZen, yakni penggemar NCT. Para penggemar ini mengaku ikut senang lantaran Patricia dan Edric bisa dinotice para member group idol papan atas Korea Selatan ini.
Beberapa warganet lainnya juga ikut mengapreasiasi konten tersebut. Mereka mengaku selalu menikmati konten-konten yang digarap oleh Patricia maupun Edric. Benar-benar menghibur menurut mereka.
“Kakak yang di notice aku yang senang,” tulis @fullsun.7.
“Ikut girang jingkrak-jingkrak ka...seneng liatnya lnjut bikin yg lainnya ka,” tambah @nungki2089.
Baca Juga: Kasus Penipuannya Adem-ayem, Patricia Gouw Iri dengan Vanessa Khong
“Selalu suka sama kontennya kakak sama koko hendrik, ngga pernah gagal bikin ketawa,” tulis @trisnatinggaldiaceh.
“Liat mreka yg kena notice Q yg girang bgt,” tambah @dylaputriterate.
“Keren nih cipat&ko Edric Tjandra,” tulis @ardy22_04_19.
“Gue ikut seneng sumpaaaahhh....,” tulis @risaaprianti0.
“Makasih ci, udh menghibur para pacar²ku,” tambah @sayangariess.
“Jadi seneng ... artis dan model indonesia gk tau dia klu arti2 kita seru seru lawakanya,” tulis @iisismayanti9699.
“Akhir nya bisa ngomong terimakasih udh gak terimakasih,” tambah @nanawuri5.
“Apa khaba, terrimakasih. Udah menyerupai ahjushii suju nih, semoga makin melokal wkwkk,” tulis @seirabangsawan mengapreasiasi Bahasa Indonesia para member.
Kontributor : gabrella seilatuw
Berita Terkait
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
-
NCT DREAM When I'm With You: Dunia Terasa Berhenti saat Sedang Bersama Dia
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir