Scroll untuk membaca artikel
Eleonora PEW
Senin, 11 Juli 2022 | 09:02 WIB
Cristiano Ronaldo saat memperkuat Timnas Portugal. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]

SuaraJogja.id - Isu Cristiano Ronaldo ingin hengkang dari Manchester United kian santer dibicarakan. Bintang Timnas Portugal itu disebut-sebut merasa kecewa dengan lambatnya pergerakan transfer Setan Merah.

Hal itu dinyatakan langsung oleh sang legenda Manchester United, Rio Ferdinan. Menurutnya Cristiano Ronaldo merasa frustrasi berada di Old Trafford.

"Dia (Ronaldo) akan duduk di sana di kursinya, di kapal pesiarnya, di jetnya. Di mana pun dia berada di dunia ini dan melihat Man City mengontrak Haaland, mengetahui Liverpool mendapat Nunez. Phillips juga pergi ke City," kata Ferdinand, dikutip dari Daily Mail.

"Dia akan duduk di sana sambil berpikir 'memiliki pekerjaan yang harus dilakukan untuk kita sebelum melakukan pergerakan besar dan sekarang mereka bergerak lebih jauh dari kami'. Arsenal bergerak, dia akan berpikir kapan tim saya mulai?" imbuhnya.

Baca Juga: Baru Gabung Man City, Erling Haaland Langsung Cari Gara-gara dengan Manchester United

Rio Ferdinan menyadari jika Manchester United membutuhkan penggawa baru, namun pihak manajemen klub belum ada pergerakan ke arah sana. Dia juga mengaku akan merasa frustrasi jika berada di posisi Cristiano Ronaldo seperti sekarang.

"Kita semua tahu mereka membutuhkan beberapa penggawa anyar. Dia belum melihat gerakan apa pun dari klub. Saya mengerti rasa frustrasinya. Saya pasti akan frustrasi juga," Ferdinand mengungkapkan.

Legenda Manchester United tersebut menceritakan masa lalunya ketika masih berseraga Setan Merah. Menurutnya, saat masih aktif jadi pemain dia selalu bertanya kepada manajernya mengenai pemain siapa yang akan datang ke Old Trefford.

"Saya waktu masih bermain bertanya kepada manajer, ke David Gill, (menanyakan) siapa yang kami rekrut? Itulah cara saya. Saya yakin seperti itulah Cristiano dan pemain lain juga akan menjadi itu. Dia adalah nama terbesar, tetapi dia akan menjadi satu-satunya yang kecewa dengan keadaannya," jelasnya.

Rio Ferdinan menyadari jika Mancehster United lambat dalam pergerakan pasar transfer. Menurutnya piham Manchester United memiliki rencana lain, namun Rio Ferdinan merasa tidak sabar dan ingin semuanya segera selesai.

Baca Juga: Manchester United Kembali Tegaskan Tak Akan Jual Cristiano Ronaldo

"Kami lambat bergerak di pasar transfer. Akan ada pekerjaan yang terjadi di belakang layar di Man United tapi kita semua manusia, kita semua tidak sabar dan kita semua ingin itu selesai," demikian kata Rio Ferdinand.

Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia

Load More