SuaraJogja.id - Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit dan Pengelolaan Data dan Sistem Informasi Kesehatan Dinkes Kota Yogya, Lana Unwanah memastikan pelayanan vaksinasi booster Covid-19 masih dilakukan di Puskesmas. Hal ini guna memudahkan masyarakat untuk mengakes vaksin Covid-19 tersebut.
"Puskesmas itu masih kok (melayani vaksin booster). Jadi rata-rata seminggu 1 kali Puskesmas. Ada yang hari Kamis, ada yang Jumat-Sabtu gitu sesuai dengan kesanggupannya," ujar Lana kepada awak media, Selasa (19/7/2022).
Disampaikan Lana, pelayanan vaksinasi Covid-19 masih akan terus dilakukan. Menyesuaikan dengan imbauan dari pemerintah pusat terkait dengan booster yang juga menjadi syarat perjalanan dan akses ke ruang-ruang publik lain.
Selain itu pihaknya juga tengah berkoordinasi untuk persiapan membuka lagi sentra vaksinasi di Kota Jogja. Saat ini pengumpulan data masih terus dilakukan.
Baca Juga: Kisah Ndalem Mijosastran, Dulu Dibakar Belanda Kini akan Digusur Proyek Tol Jogja-Bawen
"Artinya kita tidak hanya buka tanpa kita punya data tapi warga-warga yang ada KTP dan domisili di wilayah-wilayah itu baru kita coba plotkan yang sudah vaksin 2 tetapi belum booster. Nah ini baru kita siapkan datanya," ungkapnya.
Lana tidak memungkiri bahwa animo masyarakat terkait dengan vaksinasi booster mulai menurun. Sehingga sejumlah sentra vaksinasi milik Pemkot Joga pun telah ditutup.
"Kemarin pertengahan Juni di Pemkot udah mulai agak sepi itu. Kalau dari data sebenarnya masih banyak yang belum. Cuma karena waktu itu belum diwajibkan jadi kita buka terlalu sepi," ujarnya.
Terkait data pasti untuk orang yang belum menerima vaksin booster di Kota Jogja, Lana mengatakan masih menunggu pengumpulan lebih lanjut dari Kominfo. Nantinya setelah data itu terkumpul dimungkinkan sentra vaksinasi di Pemkot Jogja akan kembali dibuka.
"Nanti kalau kominfo udah siap datanya kita akan mungkin rapat daring dengan Kemantren dan Puskesmas. Setelah itu mungkin nanti kita akan buka lagi di Pemkot. Tapi rencana sih enggak sebesar waktu itu," ucapnya.
Baca Juga: Nikmat Terjangkau, Ini 7 Rekomendasi Kuliner Jogja Kekinian
Berita Terkait
-
Ngadu soal Jalan Rusak hingga Minim Puskesmas, Legislator Minta Pemprov Satset Urus Keluhan Warga Jaktim
-
Viral Warga Jogja Antre Mengular Demi Buang Sampah, Warganet: Sampahnya Ditimbang dan Bayar Per Kg
-
Jelajah Rasa Betawi yang Asli: 6 Kuliner Wajib Coba di Setu Babakan
-
10 Tahun Jokowi, Peralatan USG Tersedia di 10 Ribu Puskesmas
-
Titik Operasi Zebra 2024 di Jogja, Cek Lokasi, Jadwal hingga Prioritas Pelanggaran yang Ditindak
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru