SuaraJogja.id - Kecelakaan maut melibatkan satu unit city car jenama Suzuki 'Grand Vitara' menabrak truk molen, terjadi di Jalan Siliwangi atau jalan lingkar barat, Demak Ijo, Kapanewon Gamping, Kabupaten Sleman, Rabu (20/7/2022) malam. Satu orang dilaporkan meninggal dunia.
Anggota Unit Lantas Polres Sleman Aipda Paulus Dani Surawan mengatakan, akibat kecelakaan tersebut bagian depan mobil ringsek dan pengemudi mengalami luka parah.
"Laka terjadi sekitar pukul 20.45 WIB," ujarnya, Rabu malam.
Ia menyebut, berdasarkan informasi saksi di lapangan, kecelakaan maut tersebut bermula saat mobil Suzuki melaju kencang dari arah utara. Kecepatan mobil diperkirakan di atas 50 Km per jam.
Baca Juga: Bus Terguling di Demak Ijo, Pohon-Pohon Tumbang Timpa Warga
Saat bersamaan, truk molen yang juga berasal dari utara hendak putar balik.
"Kemungkinan jarak mobil dengan truk molen sudah terlalu dekat, sehingga sopir tak bisa menguasai kendaraan. Kemudian terjadi benturan dengan truk molen yang sedang putar balik," jelasnya.
Bagian depan mobil sebagian besar ringsek, lanjutnya. Sementara itu diketahui, selain sopir ada penumpang lain di dalam mobil itu.
Seorang penumpang dengan mudah dievakuasi. Sedangkan proses evakuasi pengemudi, dilakukan dengan bantuan Basarnas DIY.
"Evakuasi kurang lebih satu jam. Kondisi sopir terjepit di antara kemudi dan kabin depan," tambahnya.
Baca Juga: Korban Kecelakaan Bus di Demak Ijo Dapat Santunan dari Jasa Raharja
Tak ada bekas jejak pengereman di lokasi kejadian, imbuh Paulus.
Pengemudi yang terluka parah langsung dibawa ke RS Bhayangkara Polda DIY setelah dievakuasi.
"Satu penumpang luka ringan, tadi ikut mendampingi sopir ke RS," kata dia.
Pengemudi Meninggal dunia
Pengemudi mobil yang terlibat kecelakaan lalu lintas di Demak Ijo, Rabu (20/7/2022) malam, meninggal dunia.
Hal itu dikemukakan oleh Humas Basarnas Yogyakarta Pipit Eriyanto, Kamis (21/7/2022) dini hari.
"Korban [pengemudi] meninggal dunia saat perjalanan dibawa ke Rumah Sakit (RS)," kata dia.
Ia menambahkan, sebelum dibawa ke RS, pengemudi atas nama Rulis Ardinata Marga Batin, warga Padang, dalam kondisi terjepit di dalam kendaraan sebelum kemudian Basarnas Yogyakarta berhasil mengevakuasinya.
"Waktu evakuasi sekitar 25 sampai 30 menit," tambahnya.
Sementara itu, pengemudi truk molen atas nama Supriyadi warga Berbah, Sleman tidak mengalami luka, sebut dia.
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Bisakah Pahala Dihadiahkan untuk Orang Tua yang Telah Meninggal? Ini Penjelasan Muhammadiyah
-
Jatmiko, Sopir Truk Penabrak Mobil Kru TVOne Terancam 6 Tahun Penjara
-
Lari dari Kejaran, Truk Kontainer Seruduk Kendaraan Hingga Warga di Jalan Raya Tangerang
-
Fakta Perjalanan Liputan Maut 3 Kru tvOne Berakhir Tragis di Tol Pemalang
-
Profil Rosalia Indah: Terancam Diboikot usai Kecelakaan Maut Kru TV One
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
Terkini
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak
-
Bahlil Bantah Jokowi Masuk Golkar: Beliau Berdiri di Atas Semua Partai