SuaraJogja.id - Sepertinya tidak ada tanda-tanda kawasan Sudirman dan sekitarnya akan sepi. Semakin hari kawasan yang terkenal gara-gara tren Citayam Fashion Week ini justru semakin ramai. Pengunjung makin banyak berdatangan.
Mereka yang berdatangan kebanyakan karena ingin bertemu langsung dengan bintang Sudirman seperti Jeje, Bonge, atau Roy, dan Kurma. Ada juga yang melihat selebritis, atau TikToker yang datang ke sana untuk membuat konten.
Namun, sepertinya keramaian di kawasan ini akan segera berkurang. Pasalnya Selasa (26/7/2022) pihak aparat kepolisian terlihat sudah mulai mengamankan area tersebut.
Pengguna TikTok dengan nama akun @aanchid membagikan momen tersebut di TikTok pada hari yang sama. Pada video tersebut terlihat kawasan Sudirman yang masih ramai dan dipadati oleh kerumanan orang.
Baca Juga: Polisi Menutup Sementara Lokasi Citayam Fashion Week Karena Menimbulkan Kemacetan Sejauh 4 Km
Tampak seorang petugas kepolisian berdiri di zebra cross sembari memberikan pengarahan. Dalam pengarahannya tersebut, sang aparat mengingatkan para pengunjung bahwasanya zebra cross adalah fasilitas umum untuk membantu orang menyebrang.
Dengan suara tegas, aparat tersebut mengingatkan kembali kalau zebra cross bukanlah tempat yang tepat untuk melakukan fashion show.
"Adek-adek, abang-abang, kakak-kakak semua. Zebra cross adalah, digunakan untuk penyebrangan orang. Bukan untuk fashion show," begitu ucap sang polisi.
Warganet yang menonton video tersebut lantas senang dan bersyukur. Mereka merasa lega karena akhirnya tren yang memicu keramaian tersebut akan segera mereda. Karena kejadian yang berlangsung berhari-hari tersebut selalu membuat jalanan macet.
"Alhamdulillah makasih pak polisi,” tulis @user4984088332877.
Baca Juga: Baim Wong Senang Melepas Citayam Fashion Week
"Akhirnya ada endingnya juga, carilah tempat yg seharusnya bkn di jln bikin kemacetan za.. trima kasih pak polisi sudah mendengar keluh kesah kami,” tambah @boublegumy__.
Berita Terkait
-
Terungkap, 5 Fakta di Balik 3 Mobil Polisi Terbakar Dekat TPU Pondok Ranggon
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Penangkapan Berujung Ricuh, Ini Kronologi 3 Mobil Polisi Dibakar Massa di Pondok Ranggon
-
Wanita Ini Kehilangan Sepeda di Parkiran MRT, Publik Soroti Ruwetnya Pelaporan Kehilangan ke Polisi
-
Done Deal! Pemain Keturunan Maluku Perpanjang Kontrak dengan Liverpool
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan