SuaraJogja.id - Timnas Futsal Indonesia berhasil taklukkan Korea Selatan dengan skor 6-2 di laga perdana MNC International Futsal Championship 2022.
Pertandingan antara Indonesia vs Korea Selatan pada ajang MNC International Futsal Championship 2022 berlangsung di GOR Amongraga, Yogyakarta pada Selasa (6/9/2022).
Anak asuh Mohammad Hashemzadeh tampil gemilang meski tidak diperkuat beberapa pemain seperti kiper Albagir yang dibekap cedera dan beberapa pemain Bintang Timur Surabaya yang harus membela klubnya di AFF Futsal antar klub Asia Tenggara.
6 gol Indonesia ke gawang Korea Selatan berhasil dicetak oleh Friman Ardiansyah, Ryan Dwi, Reza Gunawan, Dewa Rizki, dan 2 gol dari Subhan Faidasa.
"Ketika keadaan menjadi sulit, yang sulit pergi," tulis pelatih Timnas Futsal Indonesia di akun Instagram pribadinya @hashemzadeh_m5.
Hasil 6-2 yang diraih Timnas Indonesia atas Korea Selatan tentu menjadi modal yang baik bagi skuat Garuda, mengingat ajang ini bagian dari salah satu persiapan Indonesia berlaga di Piala Asia yang akan berlangsung di Kuwait dari 25 September sampai 20 Oktober 2022 mendatang.
Keberhasilan Timnas Futsal Indonesia dengan skor telah atas Korea Selatan tak luput dari perhatian netizen. Atas kekalahan ini, tak jarang dari mereka yang mengolok-olok pelatih sepak bola Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengingat sang pelatih berasal dari negara Korea Selatan.
"STy menangis melihat ini," ungkap salah seorang netizen.
"Di futsal kita bagaikan Korea selatan di Asia, dan Korea bagaikan Indonesia wkwkwkwkk," kata netizen yang lain.
Baca Juga: Profil Reza Gunawan, Pemain yang Cetak Gol di Laga Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan
"Di futsal emg kita goreng² korsel tpi di sepakbola kita yg di goreng²," ucap netizen lain.
"Federasi korsel baru invest ke futsal 2014 dan nata liga futsal liat 3-5 th lagi bisa2 juara dunia.. sedangkan indonesia masih di AFF awokwowkwkwk," tambah lainnya.
Selanjutnya, Timnas futsal Indonesia di ajang MNC International Championship akan menghadapi kekuatan tim asal Malaysia Selangor TOT pada Rabu (7/9/2022) dan keesokan harinya akan melawan Thammasat Stallion asal Thailand Kamis (8/9/2022). Semua pertandingan akan digelar di GOR Amongraga, Yogyakarta.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Profil Reza Gunawan, Pemain yang Cetak Gol di Laga Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan
-
Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan, Ardiansyah Nur dkk Menang 6-2 di MNC International Futsal Cup 2022
-
MNC International Futsal Cup 2022: Hasil Babak Pertama Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan
-
Line Up Pemain Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan di MNC International Futsal Cup 2022
-
Daftar Pemain Timnas Futsal Indonesia di Ajang MNC International Futsal Cup 2022
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Buntut Keracunan Siswa, Pemkab Bantul Panggil Seluruh SPPG Cegah Insiden Serupa
-
Cuaca Ekstrem Ancam DIY: Dua Kabupaten Tetapkan Status Siaga
-
Di Samping Sang Ayah: Posisi Makam Raja PB XIII Terungkap, Simbol Keabadian Dinasti Mataram?
-
Jalur yang Dilewati Iring-iringan Jenazah PB XIII di Yogyakarta, Polda DIY Siapkan Pengamanan Ekstra
-
Tragedi Prambanan: Kereta Bangunkarta Tabrak Kendaraan, Palang Pintu Tak Berfungsi?