SuaraJogja.id - Land of Leisures (LOL), acara tahunan dari Plaza Ambarrukmo Yogyakarta, kembali digelar pada 28-29 Oktober 2022. LOL 2022 adalah salah satu acara Plaza Ambarrukmo Yogyakarta untuk menyentuh jiwa-jiwa kreatif anak muda Yogyakarta, dengan menularkan semangat kreativitas melalui seluruh rangkaian kegiatan dan menjadi wadah kolaborasi untuk para insan kreatif lokal.
Setelah vakum selama 2 tahun akibat pandemi, LOL hadir kembali dengan tema ‘Metamorfase’. Metamorfase tercetus dari penggabungan kata ‘metamorfosis’ dan ‘fase’.
Kata ‘metamorfosis’ diambil untuk menjelaskan sebuah proses tumbuh dan berkembang dan kata ‘fase’ merujuk pada setiap fase-fase kehidupan manusia, yang pastinya penuh dengan masalah dan tantangannya masing-masing.
Melalui tema tersebut, pengunjung diharapkan dapat lebih memaknai sebuah proses diri masing-masing menuju kehidupan yang lebih baik.
Sebuah ajakan untuk menikmati dan memaknai proses-proses ini tertuang dalam gate art installation berbentuk Experience Room kolaborasi bersama AIO Essentials, Diana Musik, dan Los FM.
Baca Juga: Tak Terlalu Terpengaruh PPKM Level 3, Kunjungan ke Plaza Ambrarrukmo Melonjak Saat Liburan Panjang
Tahun ini, LOL mengadakan acara pre-event satu bulan sebelum acara utama berlangsung untuk memberikan perayaan kecil dari proses panjang yang sudah dilalui.
Konsep dari pre-event ini berupa creative workshop dan mini-concert yang telah dilaksanakan pada Sabtu, 1 Oktober 2022 di Arcadaz Speakeasy Lounge and Bar dengan mengangkat tema ‘A Little Break For Celebration’.
Dalam creative workshop bertajuk “Flower Lab Experiment” bersama Los FM mengajak peserta untuk mencoba kombinasi konsep antara praktik dan edukasi tentang proses pewarnaan dan perangkaian bunga.
Mini-concert yang terselenggara dimeriahkan oleh band-band dan DJ lokal kenamaan seperti Skandal, The Sailors, Haszh, Pressure, Restless dan Kuliah Umum.
Berpegang pada misi yang masih sama sejak 2016, LOL 2022 masih mengusung konsep creative curated market. Land of Leisures senantiasa memberikan ruang untuk brand-brand lokal berkualitas untuk terus berkembang dengan semangat kolaborasi.
Baca Juga: Anniversary 16th Plaza Ambarrukmo, Ini Ragam Programnya dan Ada Penawaran Spesial
Tahun ini, Land of Leisures berkolaborasi dengan Familias & Taka Craft untuk menerbitkan official merchandise, serta launching menu F&B spesial kolaborasi dengan Akkar Juicebar dan Taigersprung.
Berita Terkait
-
Kolaborasi Epik! Nadin Amizah dan Kunto Aji Bersanding dengan Gondrong Gunarto di Land of Leisures 2024
-
Land of Leisures: SHOUT IT OUT 2024 Resmi Dibuka
-
Land of Leisures 2024 Ajak Gen Z Taklukkan Tantangan dengan Kreativitas dan Ekspresi Diri
-
Land Of Leisures Hadir Kembali di Tahun 2024, Ajak Generasi Muda Menjadi Lebih Kreatif
-
Yuk, Berburu Produk UMKM Kekinian di Thematic Curated Market 'EXPOSURE 2024: Metropolis'
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa