SuaraJogja.id - Warga dusun Dadapan, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Imogiri, Bantul inisial S (63) tewas usai terlibat dalam kecelakaan di Jalan Parangtritis tepatnya di dusun Karanggayam, Panjangrejo, Kapanewon Pundong, Bantul pada Selasa (25/10/2022) malam.
Dari penuturan warga sekitar, Rabu (26/10/2022), peristiwa tersebut terjadi saat kendaraan yang dikendarai korban dengan Nopol AD 3752 YJ melaju dari arah utara menuju selatan.
Sesampainya di lokasi tanpa penyebab yang pasti korban menabrak belakang bak truk Isuzu Elf dengan Nopol AB 8144 AK yang sedang parkir di pinggir jalan sebelah timur dengan posisi menghadap ke selatan dimana separuh kendaraan berada di atas aspal.
Warga menyebutkan penyebab kecelakaan tersebut diduga kelalaian pemilik truk Isuzu Elf memarkirkan kendaraan yang cukup memakan jalan. Selain itu kondisi jalan yang gelap serta lampu belakang truk yang tidak dinyalakan dimungkinkan korban tidak melihat truk yang terparkir.
Baca Juga: Seluruh Korban Kecelakaan Kapal KMP Cantika Express Dipastikan Raih Santunan Jasa Raharja
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bantul, Iptu Maryono korban pun terpental dan mengalami luka serius di bagian kepala dan leher. Korban pun dibawa ke RSUD Panembahan Senopati Bantul namun nahas, korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit.
"Kerugian material sepeda motor mengalami kerusakan pada lampu depan pecah, roda depan ringsek. Sementara truk mengalami kerusakan pada pelindung lampu belakang sebelah kanan penyok," katanya.
Maryono mengimbuhkan bahwa saat ini pihaknya masih menyelidiki kasus kecelakaan yang menyebabkan korban meninggal itu.
Sementara pemilik truk Isuzu Elf pada malam itu langsung dibawa ke Polres Bantul untuk dilakukan pemeriksaan.
Video yang mungkin belum ditonton.
Baca Juga: DIY Bangun Lumbung Pangan Tradisional di Bantul, untuk Penuhi Kebutuhan Masyarakat
Berita Terkait
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Maut Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Fakta Menarik Suzuki New Carry yang Jarang Diketahui
-
MG dan UABS Indonesia Kolaborasi Lakukan Produksi Lokal Baterai Kendaraan Listrik
-
Tetap Aman Saat Berkendara Motor di Musim Hujan, 4 Tips Penting Ini Perlu Diperhatikan
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
Terkini
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK