SuaraJogja.id - Memberikan kebahagiaan kepada orang yang membutuhkan merupakan perbuatan mulia dan bisa dilakukan oleh siapa saja. Contohnya adalah apa yang dilakukan oleh geng cewek ini terhadap anak jalanan yang mereka temui.
Di jalanan banyak sekali orang yang membutuhkan bantuan. Salah satunya adalah anak jalanan, yang kerap kali melakukan berbagai kegiatan demi menyambung hidup. Ada yang mengamen, meminta-minta atau berjualan apa saja demi mencari uang.
Kehidupan mereka serba berkekurangan, sehingga sangat kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Beruntung ada beberapa orang baik yang mau memberikannya makan. Mereka adalah beberapa cewek yang saling berteman sengaja melakukan sesuatu kepada anak jalanan.
Melalui video yang diunggah oleh akun Instagram @realate.id, memperlihatkan sekumpulan geng cewek sedang mengajak seorang anak jalanan makan all you can eat bersama mereka.
Baca Juga: Fuji Melenggang di Panggung JFW untuk Pertama Kalinya, Auto Banjir Pujian
Bocah laki-laki itu yang selama ini harus berjualan tissu di pinggir jalan, mendapatkan kesempatan untuk makan daging dan beberapa lauk lainnya bersama mereka. Sementara, geng cewek ini tidak canggung atau jijik dengan anak jalanan tersebut.
Mereka mau duduk bersama dengan anak jalanan, bahkan sesekali mengobrol ketika sedang makan di restoran all you can eat.
"Respect banget sama kakak-kakak cantik ini. Ketika adek penjual tissu diajak makan bareng mereka. Satu meja bersama tanpa risih dengan sih adek. Gak lama ada temen adeknya lewat dan diajak makan juga. Terima kasih orang baik. Semoga Allah Swt gantikan rezeki mereka,” tulis keterangan di video.
Video geng cewek yang mengajak anak jalanan makan di restoran all you can eat ini viral, dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet. Mayoritas komentar berisi pujian untuk geng cewek tersebut.
"Ya Allah lipat gandakan rezeki kakak-kakak ini ya Allah, berkahilah hidupnya. Terimakasih orang baik," ucap warganet.
Baca Juga: Perempuan Ini Ajak Anak Jalanan Makan Steak, Disebut Netizen si Cantik dan Baik Hati
"Alhamdulillah! semoga kebaikan-kebaikan kalian yang cantik-cantik dibalas oleh Allah!! Aamiin aamin," imbuh warganet.
"Terima kasih orang baik semoga orang baik diberi kelancaran Rezeki yang berlimpah ruah oleh Allah SWT Aamiin... Aamiin... Aamiin Ya Rabbal Alamin," tutur warganet.
"Alasanku pengen kaya banyak duit, punya rezeki berlebih ya untuk bisa berbagi kaya gini," jelas warganet.
Hingga kini komentar warganet masih terus berdatangan, dan video ini pun telah mendapatkan 37 ribu lebih like dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
PBB: Israel Halangi Bantuan ke Gaza, Hanya Sepertiga Misi Disetujui
-
Fuji Ajak Gala Sky Berbagi dengan Anak Yatim, Netizen Kagum pada Pola Asuh Keluarga Haji Faisal
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Pemerintah Berencana Ubah Subsidi BBM Menjadi BLT
-
Gaza Dilanda Krisis: Konvoi Bantuan Pangan Dijarah, Situasi Kemanusiaan Makin Memburuk
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi