SuaraJogja.id - Setiap manusia tentunya tidak pernah luput dari yang namanya dosa serta kesalahan, baik itu kecil atau besar, disengaja atau pun tidak.
Hal itu yang mendasari umat Islam untuk segera melakukan taubat dengan cara meminta ampunan kepada Allah SWT. Salat taubat zina dengan sholat taubat melakukan dosa lainnya tidaklah ada perbedaan.
Bertaubat tidak hanya dengan cara menyesali perbuatan salahnya dan berkomitmen untuk tidak melakukannya lagi, melainkan seorang mu'min dianjurkan juga untuk melaksanakan salat taubat.
Taubat menjadi suatu kewajiban bagi umat Islam yang melakukan kesalahan, apabila menunda bertaubat dari satu kesalahan maka itu bagian dari sebuah dosa yang harus bertaubat.
Baca Juga: Jam Berapa Sholat Gerhana Bulan Total Dilaksanakan? Simak Jadwal dan Tata Caranya
Sebagaimana sabda Rasulullah SAW, bahwasanya setiap keturunan Adam pasti melakukan sebuah kesalahan:
Artinya: "Setiap anak keturunan Adam adalah orang yang berbuat kesalahan, dan sebaik-baik orang yang berbuat kesalahan adalah orang yang bertaubat." (HR. Ibnu Majah: lihat Ibnu Hajar Al-Asqalani, Bulûghul Marâm, [Semarang: Usaha Keluarga], tt., hal. 302)
Lantas bagaimana cara untuk melakukan salat Taubat? Berikut tata cara melakukan salat Taubat lengkap dengan niat dan bacaan doa setelahnya.
Tata Cara Sholat Taubat
- Membaca niat
Baca Juga: Doa Ziarah Kubur ke Makam saat Hari Pahlawan Lengkap
- Takbiratul ikhram
- Membaca doa Iftitah
- Membaca surat Al Fatihah
- Membaca salah satu surat pendek Alquran
- Rukuk
- I’tidal
- Sujud
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud Kedua
- Berdiri untuk melanjutkan rakaat kedua
- Tasyahud akhir dan diakhiri dengan salam
Niat Salat Taubat
"Ushalli sunnatat taubati (saya berniat shalat sunnah taubat)."
Doa Salat Taubat
"Astaghfirullahal ladzii laa ilaaha illaa huwal hayyul qayyuumu wa atuubu ilaihi"
Artinya: "Aku meminta pengampunan kepada Allah yang tidak ada tuhan selain Dia Yang Maha Hidup dan Berdiri Sendiri dan aku bertaubat kepadanya."
Bacaan istighfar di atas dilafalkan sebanyak 100 kali sambil meresapi artinya di dalam hati bagi setiap umat Islam yang sedang melakukan Shalat Taubat.
Itu tadi tuntunan salat taubat yang bisa diamalkan para penganut muslim.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Contoh Doa Hari Guru 2024 yang Menyentuh Hati
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Ucapan Untuk Orang Sakit Lengkap dengan Doa Kesembuhan yang Dianjurkan
-
Pakai Pakaian Hitam, Mees Hilgers Banjir Ribuan Doa: Semoga...
-
Hujan Deras? Amalkan Doa Ini Saat Naik Mobil untuk Perjalanan Aman
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi
-
Fadli Zon: Indonesia Tak Boleh Lengah Usai Reog, Kebaya, dan Kolintang Diakui UNESCO