Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Minggu, 04 Desember 2022 | 12:10 WIB
Ilustrasi kamar mandi (Pixabay)

SuaraJogja.id - Membaca doa sebelum beraktivitas menjadi salah satu kegiatan yang bisa dilakukan oleh umat muslim. Tidak terkecuali ketika ingin masuk ke dalam kamar mandi, dimana kamu bisa membaca doa sebelum masuk kamar mandi karena memiliki manfaat yang banyak. 

Seperti diketahui terdapat doa-doa, yang bisa dibacakan sebelum menjalankan sebuah kegiatan. Salah satunya adalah doa sebelum masuk ke kamar mandi. Namun, doa masuk ke dalam kamar mandi ini bukan tanpa manfaat apabila kita mengucapkannya. 

Terdapat 4 manfaat yang bisa kamu peroleh, apabila rajin membacakannya setiap ingin pergi ke toilet. Tapi, sebelum itu berikut ini bacaan doa sebelum masuk ke dalam kamar mandi. 

Doa Sebelum Masuk Kamar Mandi 

Baca Juga: 10 Bacaan Doa Setelah Sholat dan Artinya, Agar Diberi Rahmat, Ampunan dan Ridha Allah SWT

“Allahumma inni a’udzubika minal khubutsi wal khobaits.”

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari syaitan laki-laki dan syaitan perempuan.”

Selain berdoa, terdapat beberapa adab yang harus diperhatikan ketika kamu masuk ke dalam kamar mandi. Melalui Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim, Nabi Muhammad menganjurkan kepada umatnya untuk tidak menghadap kiblat ketika berada di kamar sedang buang hajat atau Buang Air Besar (BAB). 

Adab ketika berada di kamar mandi selanjutnya adanya adalah mendahulukan kaki kiri ketika masuk, duduk ketika buang air kecil dan BAB, serta membersihkan kotoran dengan tangan kiri. Itu tadi informasi mengenai doa sebelum masuk ke kamar mandi beserta artinya. 

Sedangkan untuk manfaatnya, ada 4 manfaat baca doa sebelum masuk kamar mandi dan berikut ini keempat manfaat yang bisa kamu terima: 

Baca Juga: Doa Tahlil Lengkap dalam Bacaan Latin dan Terjemahannya

Terhindar dari Godaan Setan 

Manfaat baca doa sebelum masuk kamar mandi, yang pertama adalah terhindar dari godaan setan. Kamar mandi adalah tempat yang kotor, dan diyakini sebagai tempat bersemayamnya setan. Oleh karena itu, kita perlu berdua supaya setan tidak mengganggu kita selama berada di kamar mandi.  

Mendapat Perlindungan dari Allah Swt 

Berikutnya yang tidak kalah penting adalah mendapatkan perlindungan dari Allah Swt. Dengan berdoa, kita memohon agar selama di kamar mandi tidak ada kejadian-kejadian yang tidak diinginkan seperti terpeleset atau bencana yang tidak terduga lainnya. 

Sebagai Bentuk Rasa Syukur kepada Allah Swt

Doa adalah ungkapan rasa syukur kepada Allah Swt. Dengan baca doa sebelum masuk kamar mandi, kita mengucapkan syukur kepada Allah Swt karena masih bisa ke kamar mandi untuk menuntaskan hajat seperti buang air besar, mandi atau buang air kecil. 

Bisa untuk Tabungan Pahala 

Terakhir, tabungan pahala kamu bisa bertambah karena dengan berdoa sebelum masuk ke dalam kamar mandi maka pahala kamu pun bertambah. 

Oke, itu tadi bacaan dan manfaat doa sebelum masuk ke kamar mandi. Semoga informasi ini bermanfaat dan dibaca untuk mendapatkan perlindungan dari Allah Swt. 

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More