SuaraJogja.id - Ada lagi hidden gem baru di Jogja yang terlalu sayang dilewatkan. Berlokasi di Jalan Raya Ngemplak, Sleman, Yogyakarta, SASMAKA Dining & Cafe membawa konsep daerah Mediterrania yang terdiri atas tiga wilayah dengan kultur berbeda.
Layaknya Bhinneka Tunggal Ika di Indonesia, SASMAKA menyajikan kombinasi menu dari Barat, Asia dan juga Nusantara dengan konsep al fresco atau semi-outdoors serta area indoor yang cukup luas, berkapasitas total 158 kursi.
Arsitektur yang diusung adalah tropical garden dengan elemen kayu dan leather untuk meja dan kursi. Terdapat banyak hiasan tanaman rindang dan asri sehingga membuat SASMAKA menjadi restoran yang teduh dan menenangkan.
SASMAKA melambangkan pesona dan karisma sebuah sosok yang glamor dan diagungkan. Rasanya seperti memasuki taman belakang rumah sang pemilik karena terdapat banyak personal touch yang dicurahkan ke dalam konsep ini. Pengunjung juga bisa menikmati pemandangan Gunung Merapi yang indah.
Baca Juga: 5 Restoran Romantis di Jogja, Ajak Pasanganmu ke Sini!
"Kami berharap dengan adanya SASMAKA dapat memuaskan para penikmat kuliner dari seluruh penjuru Indonesia, dan bisa menjadi tempat yang wonderful bagi para pengunjungnya, baik itu dari segi pelayanan, makanan dan minumannya," kata Ronaldo Estrada selaku Direktur Utama, dikutip dari siaran pers, Jumat (17/2/2023).
Konsep yang sederhana menjadi salah satu daya tarik SASMAKA. Sang pemilik, Ellisabeth Susiany, mengaku awalnya hanya ingin membuat usaha yang mendukung bisnis yang sudah ada sebelumnya, yaitu Amora Wedding Venue and MICE.
"Namun akhirnya karena area Jogja ini spesial, kami membangun restoran dengan konsep yang menjual suasana yang asri dengan pemandangan gunung Merapi, dengan harapan disenangi konsumen," tuturnya.
Direktur Operasional SASMAKA Dining & Cafe, Dwi Prasetyo Hadi menambahkan, "Kami melihat banyaknya kemajuan dalam berkarya dan juga banyaknya potensi yang belum terasah di Yogyakarta ini, sehingga membuat kami terpanggil untuk mengembangkan sebuah bisnis yang menjunjung cita rasa, budi daya, dan kultur."
Baca Juga: 5 Rekomendasi Hotel Romantis di Jogja, Wajib Dicoba Saat Valentine
Berita Terkait
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Prediksi Besaran Upah Minimum Jogja 2025 dan Tanggal Penetapannya
-
Night Drive Maut Mahasiswa di Jogja, Dari Buka Celana Sampai Berakhir di Penjara
-
Cafe Layri: Pesona Bali dan Rasa Nusantara di Kota Jambi
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya