Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Senin, 27 Maret 2023 | 11:26 WIB
Ilustrasi Buka Puasa - Jadwal Buka Puasa 2023 Bandung (Unsplash)

SuaraJogja.id - Bagi warga Yogyakarta dan sekitarnya selamat menjalankan ibadah puasa. Berikut ini jadwal buka puasa di DI Yogyakarta pada tanggal 27 Maret 2023 serta keutamaan bersedekah di bulan Ramadan


Seperti diketahui kalau Pemerintah khususnya Kementerian Agama telah menetapkan 1 Ramadan 1444 Hijriah jatuh di tanggal 23 Maret 2023. Sehingga sejak saat itu hingga akhir Ramadan bisa dilaksanakan oleh umat muslim di seluruh Indonesia, termasuk Yogyakarta dan sekitarnya.


Khusus untuk masyarakat muslim di DI Yogyakarta, berikut ini buka puasa di kawasan tersebut pada tanggal 27 Maret 2023. 

Shubuh 04.27 WIB
Zhuhur 11.48 WIB
Ashar 15.02 WIB
Magrib 17.49 WIB
Isya 18.58 WIB. 

Baca Juga: Kembangkan Ide Usaha UMKM untuk Milenial, OMG Yogyakarta Gelar Pelatihan Kreatif Membuat Card Holder

Selama menjalankan ibadah puasa pastinya untuk terus rajin bersedekah. Seseorang yang bersedekah dijanjikan memiliki kelapangan, baik itu tenaga, pikiran, dan harga.

Hal itu dikatakan punya nilai yang istimewa sebagaimana Rasulullah SAW bersabda, yang diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi berikut ini.


“Dari Anas RA, sahabat bertanya, ‘Wahai Rasulullah, sedekah apa yang paling utama?’ Rasulullah SAW menjawab, ‘Sedekah di bulan Ramadan,’” (HR At-Tirmidzi).


Para sahabat sendiri menyaksikan kemurahan hati Rasulullah SAW di bulan Ramadan. Para sahabat mengatakan, Rasulullah adalah sosok yang paling murah hati. Tapi di bulan Ramadan, kemurahan hatinya tampak lebih dibanding bulan lainnya.


Karena itu, para ulama mengajarkan umat Islam untuk senantiasa memperbanyak sedekah dan berbuat baik. Pasalnya, ganjaran kebaikan akan dilipatgandakan di bulan Ramadhan. 

Baca Juga: Belum Mereda, Begini Sejarah Aksi Teror Klitih di Yogyakarta


“Rasulullah SAW adalah orang paling murah hati. Ia semakin murah hati di bulan Ramadan,” (HR al-Bukhari dan Muslim).


Demikian informasi mengenai jadwal buka puasa di wilayah DI Yogyakarta dan sekitarnya, serta keutamaan sedekah di bulan Ramadan. Semoga bermanfaat dan dapat menginspirasi Anda dalam menjalankan ibadah puasa. 

Kontributor : Dinar Oktarini

Load More