SuaraJogja.id - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) yang didukung dalan Pilpres 2024 mendatang.
Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono membeberkan sejumlah alasan yang membuat partai berlambang Kabah itu menetapkan pilihan ke Gubernur Jawa Tengah tersebut.
"Pertama PPP ingin melanjutkan dukungan politik kepada Ganjar Pranowo dalam pencalonan presiden Republik Indonesia untuk melanjutkan estafet kepemimpinan periode 2024-2029," kata Mardiono saat deklarasi dukungan capres di kediamannya, Pakem, Sleman, Rabu (26/4/2023).
Pasalnya dukungan serupa telah pernah diberikan PPP pada Pilkada Jateng tahun 2018 silam. Diketahui bahwa PPP juga menjadi salah satu parpol pengusung Ganjar dan Taj Yasin Maimoen.
Baca Juga: Mantan Koruptor Romahurmuziy Bongkar Hutang Anies Baswedan: Bukan Hanya Segitu
"Kedua PPP ingin menitipkan politik amar ma'ruf nahi munkar kepada beliau (Ganjar) untuk diimplementasikan dalam tatanan politik pemerintahan negara di masa mendatang melalui prinsip politik religius," ujarnya.
"Sebab PPP yakin bahwa dengan kultur berasal dari keluarga NU, beliau pasti memiliki visi yang hampir sama dengan PPP," imbuhnya.
Ketiga, kata Mardiono, PPP memandang bahwa kapasitas, intregritas dan elektabilitas Ganjar Pranowo sangat layak untuk menduduki posisi sebagai pemimpin bangsa. Di samping juga dukungan popularitas dan elektabilitas sebagai politisi yang telah dibuktikan oleh berbagai lembaga survei dengan menempatkan posisi teratas bila dibandingkan dengan tokoh-tokoh lainnya.
Keempat, diungkapkan Mardiono, secara historis Ganjar Pranowo merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dengan PPP. Mengingat sejumlah keluarga Ganjar yang pernah bergabung sebagai kader PPP.
Sebelumnya diberitakan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) yang didukung dalan Pilpres 2024 mendatang. Pengumuman ini dilaksanakan pada Rabu (26/4/2023) siang di kediaman Plt Ketum PPP Muhammad Mardiono.
Baca Juga: PPP Resmi Dukung Ganjar, Bukti KIB Koalisi Rapuh
"Partai Persatuan Pembangunan memutuskan Bapak Haji Ganjar Pranowo sebagai calon presiden Republik Indonesia pada Pemilu Presiden Republik Indonesia 2024 yang akan datang," kata Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono di kediamannya, Sleman, Rabu (26/4/2023).
DPP PPP sendiri telah menggelar rapimnas di kediaman Mardiono di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (25/4/2023) kemarin. Sehari sebelumnya, juga digelar halah bihalal sekaligus rapat pengurus harian ke-17 sekaligus rapat majelis partai tersebut.
Selanjutnya PPP mengaku akan segera berkomunikasi dengan PDIP terkait dengan dukungan kepada kadernya tersebut. Saat ini pertemuan keduanya masih akan dijadwalkan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tonton Langsung Sidang Kasus Sekjen PDIP, Ganjar Pranowo: Semangat Mas Hasto
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa