Layar Samsung Tab S9 Plus dilengkapi dengan panel Dynamic AMOLED 2x berukuran 12,4 inci. Layar ini dibekali dukungan refresh rate 60 Hz hingga 120 Hz. Karena layarnya lebih kecil dari model Ultra, bodinya juga lebih ramping. Samsung Tab S9 Plus punya bodi dengan ketebalan 5,7 mm dan bobot 586 gram.
Pada aspek dapur pacu, Samsung Tab S9 Plus menawarkan CPU dengan clock speed hingga 3,36 GHz, lebih kencang dari clock speed Snapdragon 8 Gen 2 biasa yang hanya 3,2 GHz.
Chip ini juga memiliki GPU alias kartu grafis Adreno 740. Chip ini dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 12/256 GB dan 12/512 GB.Tablet ini mendukung slot microSD, jadi pengguna bisa memperluas penyimpanannya menggunakan memori eksternal hingga 1 TB.
Samsung Tab S9 Plus menawarkan kamera belakang ganda, terdiri dari kamera utama 13 MP yang dilengkapi Auto Focus (AF) dan kamera ultrawide 8 MP. Sedangkan kamera depannya dibekali resolusi 12 MP.
Baca Juga: Snapdragon Siap Tenagai Samsung Galaxy Z Flip5, Galaxy Fold5, dan Galaxy Tab S9 Series
Untuk menopang daya tahannya, tablet ini dilengkapi baterai berkapasitas 10.090 mAh dengan fast charging 45 watt.
Untuk spesifikasi layar, Samsung Tab S9 Ultra mengusung panel Dynamic AMOLED 2x 14,6 inci dengan refresh rate 120 Hz. Layar ini dibekali dua kamera depan, yakni kamera utama 12 MP dan kamera ultrawide 12 MP.
Sementara di bagian punggung ada dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 13 MP (Autofocus) dan kamera ultrawide 8 MP.
Di sektor dapur pacu, Samsung Tab S9 Ultra ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, dipadukan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan media 256/512 GB. Ada slot microSD untuk memperluas storage hingga 1 TB.
Baca Juga: Penampilan Wonyoung IVE di Acara Samsung Unpacked Picu Kontroversi, Ada Apa?
Tablet ini ditopang baterai berkapasitas 11.200 mAh dengan dukungan pengisian cepat (fast charging) 45 watt. Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 13 yang dipoles dengan antarmuka OneUI 5.1.1.
Berita Terkait
-
HP Murah Spek Dewa Rilis: Infinix Note 50s Bawa Layar 144 Hz dan Teknologi Aroma
-
Spesifikasi iQOO Z10: Usung Baterai Jumbo 7.300 mAh dan Chipset Kencang
-
Samsung Galaxy A26 5G Masuk Pasar Indonesia, HP Gaming Murah dengan AI Cerdas
-
Perbandingan Spesifikasi POCO C71 vs Redmi A5: Sama-Sama Xiaomi, Tapi Mana yang Lebih Gahar?
-
Perbandingan Spesifikasi Vivo Y19s vs POCO C75: Duel HP Murah dengan Kamera 50 MP
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI