SuaraJogja.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta memprakirakan cuaca berawan sepanjang Kamis, 17 Agustus 2023 hari ini. Potensi hujan ringan juga diprediksi melanda sejumlah wilayah Yogyakarta.
"Kondisi cuaca pagi hari, potensi hujan ringan Kulon Progo bagian selatan dan Gunungkidul bagian selatan," kata Prakirawan BMKG STAMET YIA, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (17/8/2023).
Sedangkan untuk siang hingga sore hari, BMKG menyebut wilayah DIY hanya cenderung berawan saja. Begitu juga pada cuaca berawan yang masih akan berlangsung diperkirakan pada malam hari. Lalu untuk dini hari akan cenderung cerah berawan.
Suhu udara berada di kisaran angka 19-31 derajat celcius. Untuk kelembapan udara 53-96 persen. Sedangkan arag angin berhembus dari Timur Laut-Tenggara dengan kecepatan maksimum 36 km per jam.
Selain itu BMKG juga memprakiraan gelombang laut yang cukup tinggi. Tinggi gelombang di perairan Yogyakarta berkisar antara 4-6 meter masuk dalam kategori sangat tinggi.
Masyarakat khususnya yang berada di pesisir pantai diimbau untuk mewaspadai potensi terjadinya gelombang tinggi di pantai selatan Yogyakarta tersebut.
"Waspada potensi gelombang laut sangat tinggi di Perairan Yogyakarta," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 86 Kurikulum Merdeka: Memahami Teks Negosiasi
-
DIY Setop Kirim Sampah ke Piyungan, Yogyakarta Genjot Pengelolaan Organik Mandiri
-
Laga PSIM Yogyakarta vs Persebaya Dipastikan Tanpa Suporter Tamu
-
Pengamat Hukum UII: Keterangan Saksi Kemenparekraf Justru Meringankan Sri Purnomo
-
Cekcok dengan Tetangga hingga Persoalan Warisan di Desa Masih Dominasi Masalah Hukum di DIY