Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Sabtu, 30 September 2023 | 18:48 WIB
Shin Tae-yong (Instagram/@shintaeyong7777)

SuaraJogja.id - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong berburu pemain keturunan untuk memperkuat skuad. Bek Djibril Diop memberikan sinyal ketertarikan.

Djibril Diop menyeletuk kalau berminat dengan Timnas Indonesia meski dirinya berstatus sebagai pemain Timnas Senegal.

Ketertarikan tersebut muncul, setelah Djibril Diop melihat rekan setimnya di Viking FK, Shayne Pattynama yang kini sudah resmi berseragam Merah Putih usai dinaturalisasi.

Entah hanya candaan atau memang serius, Djibril Diop secara gamblang mengaku ingin berminat memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Juga: Hasrat Jordi Amat untuk Timnas Indonesia, Siap Salip Ranking FIFA Malaysia

Apalagi, ia mengatakan telah beberapa kali menyaksikan laga Timnas Indonesia. Menurut bek tengah tersebut, Skuad Garuda adalah tim bagus.

Pemain Viking FK Djibril Diop. (Instagram/@thialawdiop4)

"Apakah dia (Shayne Pattynama) mengatakan sesuatu tentang bermain untuk Indonesia dan bagaimana keadaannya?" tanya seorang jurnalis seperti dilihat dari unggahan akun TikTok @shayne.edtz.

"Ummm...tim yang bagus saya ingin bermain di sana, tetapi saya tidak tahu apakah saya bisa," jawab Djibril Diop.

"Tapi, aku tahu itu adalah tim yang bagus. Aku melihat beberapa pertandingan," tambahnya.

Menilik Transfermarkt, Djibril Diop merupakan salah satu bek milik Viking FK. Usianya masih 24 tahun dan dia juga bagian dari Timnas Senegal. Soal nilai pasar Djibril Diop, mencapai 700 ribu euro atau setara dengan Rp11,4 miliar.

Baca Juga: Shayne Pattynama Segera Gabung Klub Eks Striker Manchester United?

Meski Djibril Diop secara gamblang mengungkapkan keinginannya membela Timnas Indonesia, namun keputusan tersebut ada di tangan pelatih Shin Tae-yong.

Apalagi beberapa waktu belakangan, Shin Tae-yong disebut-sebut sudah memiliki buruan pemain keturunan untuk proyek naturalisasi, di mana muncul beberapa nama seperti Ryan Flamingo, dan Kevin Diks

Load More