SuaraJogja.id - Pasca ditetapkan sebagai juara keempat dalam America's Got Talent (AGT) 2023, Putri Ariani pun kembali ke tanah air. Meski masih merasa jetlag, Putri bersama kedua orang tuanya pun menyempatkan diri datang ke Sekolah Menengah Musik (SMM), Minggu (08/10/2023).
Mengenakan jas biru, celana coklat dan jilbab putih, Putri nampak bahagia saat datang ke sekolah. Apalagi dia disambut meriah para guru, karyawan dan teman-teman sekolahnya yang sudah menunggunya sejak pagi.
"Baru kemarin tiba ke Indonesia, masih jet lag," ujarnya.
Putri mengaku bahagia bisa bertemu teman-teman sekolah dan guru. Apalagi selama mengikuti AGT di Amerika Serikat (AS) beberapa bulan terakhir, dia harus bersekolah secara online.
Siswi 17 tahun ini mengaku tidak mempermasalahkan tak memenangi AGT session ke 18. Dia bersyukur sudah bisa mencapai posisi keempat di ajang unjuk bakat internasional tersebut.
"Perasaannya menjadi top four itu sangat bersyukur, alhamdulillah senang sekali. Karena lewat AGT alhamdulillah sekarang putri lebih dikenal lagi, lagu-lagu putri juga, this is new beginning for me, this is a new journey (ini awal yang baru, perjalanan baru-red)," tandasnya.
Putri pun menyemangati teman-teman di sekolahnya agar tak patah semangat dalam mengejar mimpi. Dia ingin siapapun untuk terus berjuang meski ditengah keterbatasan.
"Putri cuma mau bilang jangan pernah takut untuk bermimpi dan meraihnya, percayalah suatu saat mimpi kita akan jadi nyata, we are able, we are capable, and we are equal," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: Dapat Hadiah Rp15,5 Miliar dari AGT, Ini yang akan Dibeli oleh Adrian Stoica
Berita Terkait
-
Putri Ariani Akan Sumbang Suara Emas di Gelaran MotoGP Mandalika 2023
-
Menarik Tapi Liar, Ini Teori Kenapa Putri Ariani Gagal Jadi Juara AGT 2023
-
Dapat Hadiah Rp15,5 Miliar dari AGT, Ini yang akan Dibeli oleh Adrian Stoica
-
Reaksi Marah 5 Bule Ini Saat Putri Ariani Diumumkan Gagal Jadi Pemenang America's Got Talent 2023
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
BJLB1 Jadi Tonggak Penting Pengembangan Investasi Syariah di Pasar Modal Nasional
-
Dari Luka Jadi Cahaya: Resep Hati 'Glowing' ala DRW Skincare dan Ustaz Hilman Fauzi
-
Perusahaan Skincare Resmikan Klinik Baru di Yogyakarta, Siap Bangun Pabrik pada Tahun Depan
-
DANA Kaget Spesial Warga Jogja: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Sikat Linknya!
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan